Menu

Mode Gelap

HUKUM & KRIMINAL · 12 Jun 2023 19:51 WIB ·

Mendapat Hadiah Rapor Merah dari Mahasiswa, Begini Tanggapan Kapolres Bangkalan


Mendapat Hadiah Rapor Merah dari Mahasiswa, Begini Tanggapan Kapolres Bangkalan Perbesar

Bangkalan, Lingkarjatim.com,- Beberapa aksi kriminal yang akhir-akhir ini terjadi di kabupaten Bangkalan mendapat sorotan dari sejumlah mahasiswa yang tergabung dalam organisasi Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) kabupaten Bangkalan.

Mereka melakukan aksi unjuk rasa di depan markas Kepolisian Resort (Polres) Bangkalan dan memberikan hadiah rapot merah karena menilai polisi telah gagal menjalankan tugasnya untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat di Bangkalan.

Melalui rilisnya Abdussalam selaku koordinator lapangan (Korlap) aksi menyampaikan bahwa di wilayah kampus UTM sering terjadi kasus pencurian sepeda motor sehingga membuat mahasiswa dan masyarakat sekitar resah.

“Akhir-akhir ini wilayah sekitar kampus Universitas Trunojoyo Madura setiap hari terdengar atau
membaca surat kabar tindak pidana pencurian kendaraan bermotor roda dua dimana tindakan ini sangat
meresahkan dalam lingkungan Mahasiswa,” tulisnya melalu rilis yang disebarkan pada saat melakukan aksi tersebut.

Abdussalam meminta polisi serius dan tegas agar bisa menimbulkan efek jera terhadap pelaku sehingga tidak terulang kembali kasus yang serupa.

“Kepolisian harus pintar dalam mengambil tindakan yang tegas yang dapat membuat pelaku tertangkap dan memberikan
sanksi yang dapat memberikan efek jera kepada pelaku tindak pidana pencurian kendaraan bermotor
roda dua,” lanjutnya.

Bahkan mereka mengultimatum, Kapolres dan jajaranya untuk mundur jika tidak bisa menyelesaikan masalah tersebut.

“DPC GMNI Bangkalan menuntut dan mendesak Kapolres, Kasatintel, dan Kasatreskrim untuk
mundur, jika dalam kurun waktu 15 hari tidak dapat menuntaskan kasus kriminalitas di sekitar
Universitas Trunojoyo Madura,” tegasnya.

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 14 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Merasa Tidak Pernah Menjadi Anggota Partai Namun Dicatut Tanpa Izin, Bagaimana Secara Hukum? 

23 September 2024 - 06:55 WIB

Masyarakat Mengeluh Buat SKCK Hingga Dua Hari Belum Selesai, Begini Tanggapan Polres Bangkalan

21 September 2024 - 09:26 WIB

Kasus Korupsi Insentif BPPD Sidoarjo, Penasehat Hukum Siskawati Yakin Kliennya Divonis Bebas

11 September 2024 - 17:59 WIB

Viral, Warga di Bangkalan Gelar Sabung Ayam di Tengah Jalan

31 August 2024 - 18:54 WIB

Sempat SP3, Akhirnya Kejaksaan Tetapkan Tersangka eks Plt Dirut BUMD Sumber Daya Bangkalan

28 August 2024 - 06:51 WIB

Sidang Korupsi Insentif BPPD, Ahli Sebut Kepala Bertanggu Jawab

26 August 2024 - 20:06 WIB

Trending di HUKUM & KRIMINAL