Menu

Mode Gelap

HUKUM & KRIMINAL · 27 May 2023 12:41 WIB ·

Keterangan Saksi, Sejumlah Uang Fee Proyek Mengalir ke Beberapa Pejabat Termasuk Ketua DPRD dan Oknum APH


Keterangan Saksi, Sejumlah Uang Fee Proyek Mengalir ke Beberapa Pejabat Termasuk Ketua DPRD dan Oknum APH Perbesar

Kemudian Fahad ditunjuk menjadi ketua forum Asosiasi Pengusaha kontruksi Bangkalan, anggota nya terdiri dari Apeksindo, Askonas, Gapensi,  Gapeksindo, Gapeknas, dan Hipsindo.
“Setelah itu Fahad ditunjuk menjadi ketua forum Asosiasi, lagi lagi saya diminta membantu beliau untuk meminimalisir potensi supaya tidak ribut, karena berdasarkan pengalaman pengalaman sebelumnya itu pernah terjadi bentrok soal proyek,” Terang Sodiq.

Terkait dengan pengaturan proyek sebesar Rp 50 miliar yang terbagi menjadi 254 titik, Sodiq mengaku tidak berkomunikasi dengan terdakwa Ralai, melainkan berkomunikasi dengan ketua Dewan dan Mantan Bupati Sebelumnya (Almarhum).

“Waktu itu saya hanya berkomunikasi dengan Pak Fahad dan Almarhum yang 2019, kalau yang 2019 saya tidak berkomunikasi dengan terdakwa,” Ujarnya.

Adapun untuk proyek Tander Pada tahun 2019, Sodiq menyampaikan ada komitmen fee proyek sebesar lima sampai sepuluh persen dengan nilai mencapai Rp 1,8 miliar diantarkan ke Fahad.

“Ada, kalau proyek tander kebetulan yang koordinir bukan saya, tapi ada saudara Ardiansyah, dan Ada komitmen fee, lima sampai sepuluh persen,” Lanjutnya.

Pola tersebut menurut Sodiq tetap dipakai pada tahun 2020, meskipun Fuad Amin sudah meninggal dunia. Sodiq mengungkapkan bahwa dirinya sempat pamit ke ketua Dewan mau berhenti mengurus urusan kalau proyek, namun tidak di izinkan, sehingga dirinya tetap berada dalam sistem tersebut.

“Setelah almarhum meninggal saya pamit ke ketua DPRD Bangkalan untuk tidak lagi masuk dalam urusan ini waktu itu, cuma bapak Fahad tetap minta saya untuk membantu saudara terdakwa, sejak itulah saya berkomunikasi dengan terdakwa,” Jelasnya.

Lanjut Sodiq menjelaskan pada saat dirinya berkoordinasi langsung dengan terdakwa, soal fee proyek terdakwa tidak terlalu menekankan fee karena sudah kebiasaan di Bangkalan memberikan fee tersebut.

“Seingat saya terdakwa tidak pernah menekankan komitmen fee, cuma kalau pemenang tander saya tanya kepada terdakwa, biasanya dari Dinas ngasih kan ke terdakwa, dan terdakwa ngasih kan ke saya agar diatur untuk menjaga kondusivitas dan pemenangnya tetap yang enam Asosiasi tadi,” Lanjutnya.

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 2 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Didampingi Ibundanya Menggunakan Pakaian Adat Papua Saat Wisuda, Deyanti : Saya Bangga Orang Mengenal Saya Bagian dari Indonesia

28 April 2024 - 19:31 WIB

Jelang Pilkada, PDIP Bangkalan Buka Pendaftaran Bacabup dan Bacawabup Bangkalan

28 April 2024 - 14:14 WIB

Ikut Pengajian Akbar Bersama Gus Iqdam, Wabup Sidoarjo Himbau Masyarakat Guyup Rukun Jelang Pilkada 2024

27 April 2024 - 18:34 WIB

Rekruitmen Panwascam Pilkada 2024, Bawaslu Bangkalan : Masih Menunggu Penilaian Bawaslu RI

27 April 2024 - 17:28 WIB

Gelar Wisuda Ribuan Mahasiswa, Rektor UTM: Proses Masih Panjang

27 April 2024 - 12:42 WIB

Apresiasi Launching Portal Satu Data Diskominfo, Pj Bupati Berharap Bangkalan Bisa Menjadi Smart City 

27 April 2024 - 10:27 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA