Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 27 Jan 2024 14:18 WIB ·

Muncul Banner Provokatif di Bangkalan, Begini Tanggapan Salah Satu Ketua Tim Pemenangan Capres


Muncul Banner Provokatif di Bangkalan, Begini Tanggapan Salah Satu Ketua Tim Pemenangan Capres Perbesar

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Buntut debat cawapres beberapa hari yang lalu, bertebaran kecaman dari warga Madura pecinta Mahfud MD terhadap salah satu calon wakil presiden, berupa spanduk dibeberapa titik di Kabupaten Bangkalan.

Spanduk tersebut ditujukan kepada Calon Wakil Presiden Republik Indonesia 02 (Gibran Raka Buming Raka), salah satunya bertuliskan “Gibran, Tengateh Conk, Menghina Mahfud Berarti Menghina Kita Semua”, Tulis salah satu spanduk tersebut.

Menanggapi fenomena temuan Banner yang seolah-olah provokatif, ketua Tim Pemenangan pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Ganjar-Mahfud kabupaten Bangkalan, KH. Hasbullah Muhtarom mengatakan itu merupakan suatu dinamika politik di negara demokrasi.

“Saya rasa di masa-masa kampanye seperti ini merupakan sebuah dinamika politik yang terjadi di negara demokrasi seperti Indonesia,” Kata Hasbullah sapaan akrabnya, Sabtu (27/1/2024).

Menurutnya hal tersebut merupakan bentuk kampanye, karena jenis-jenis kampanye itu bermacam-macam jenis, ada santai ada juga yang dinilai black campaign (kampanye hitam).

“Menurut saya ya wajar wajar saja lah, yang jadi masalah sekarang kita sebagai tim dari salah satu paslon menyikapi dengan bijak dengan dewasa sebaik-baiknya. Sehingga di akar rumput tidak terjadi gesekan-gesekan yang merugikan kita semua,” Jelasnya.

Dia menilai aksi pemasangan Banner tersebut wajar, asalkan semua tim pasangan calon menyikapi dengan dewasa tidak akan timbul gesekan.

“Atas nama siapapun yang koridornya dalam tanda petik ya, warga negara Indonesia yang tentunya ikut mensukseskan demokrasi, cuma ya kadang-kadang agak kejam ya atau yang kita kenal dimasa kampanye black campaign,” Ujarnya.

Bahkan dia tidak mempermasalahkan hasil debat cawapres beberapa hari yang lalu, meskipun melihat gestur tubuh cawapres 02 seakan paling menguasai tema debat.

“Kalau saya melihat biasa saja, artinya dalam seusia beliau, tentunya itulah yang tersampaikan jiwa mudanya. Sehingga gestur seperti itu, karena usia mempengaruhi dalam menyampaikan gestur dan gaya bicaranya seperti itu,” Ucapnya.

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 65 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Suaminya Dibunuh di Depan Anaknya, Istri Korban Menangis Didepan Hakim

25 September 2024 - 11:23 WIB

Bapenda Bangkalan Belanjakan Hampir Seratus Juta Rupiah untuk Beli Pita Printer 

25 September 2024 - 11:09 WIB

Deklarasi Kampanye Damai KPU, Pj Bupati Bangkalan Sayangkan Tempat Duduk Masing-masing Paslon

25 September 2024 - 07:40 WIB

Gelar Deklarasi Kampanye Damai, KPU Bangkalan Ajak Masyarakat Hindari Berita Hoax dan Jangan Mudah Terprovokasi

25 September 2024 - 06:56 WIB

Horeee, PNS Boleh Menghadiri Kampanye Paslon Bupati dan wakil Bupati Bangkalan

24 September 2024 - 22:19 WIB

Pilkada Bangkalan Masuk Tahap Krusial, Bawaslu: Kemaren Sembunyi-sembunyi Sekarang Silahkan Dimanfaatkan

24 September 2024 - 14:08 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA