Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 12 Jan 2024 18:04 WIB ·

Relawan Prabowo Bagi-bagi Susu dan Jas Hujan di Bangkalan


Relawan Prabowo Bagi-bagi Susu dan Jas Hujan di Bangkalan Perbesar

Tim Pemenangan Prabowo saat membagikan nasi kotak, susu, jas hujan serta kerudung (Foto : Istimewa) 

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Menjelang pemilu 14 Februari 2024 mendatang, relawan dari masing-masing calon presiden (capres) terus gencar mengkampanyekan calonnya. 

Salah satunya dilakukan oleh tim relawan capres Prabowo-Gibran di Bangkalan, mereka membagi ribuan jas hujan dan kerudung, serta ratusan nasi kotak dan susu kepada masyarakat yang baru turun dari masjid melaksanakan sholat jum’at, serta pengendara di jalan raya Kecamatan Burneh, Kabupaten Bangkalan. 

“Alhamdulillah pada jum’at berkah ini, kita tim relawan Prabowo Gibran zona madura mengadakan bagi-bagi nasi kotak, susu juga jas hujan serta kerudung untuk masyarakat sekitar posko ini, dan juga masyarakat Bangkalan semuanya,” Kata Muhlis Muhsin, Ketua Tim Pemenangan Prabowo wilayah Madura, Jum’at (12/1/24). 

Hal tersebut dilakukan untuk menarik simpati masyarakat kepada Prabowo, agar menang di pilpres mendatang. Mereka menyasar masyarakat masyarakat yang baru melaksanakan sholat jum’at. 

“Ingin menarik simpati dan juga bisa mewarnai keinginan masyarakat bahwa bapak prabowo dan betul-betul pilihan yang ideal nenjadi presiden 2024,” Ucapnya. 

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Plt Bupati Sidoarjo Target Job Matching Mampu Menekan angka Pengangguran

16 May 2024 - 17:21 WIB

KPU Bangkalan Lantik 90 Anggota PPK untuk Pilkada 2024

16 May 2024 - 17:18 WIB

DPRD Bangkalan Tetapkan Raperda Fasilitasi Pesantren, Begini Isinya

15 May 2024 - 18:36 WIB

Rahasiakan Hasil Evaluasi, Aktivis Menilai Mutasi Pj Kades Syarat Kepentingan Politik

14 May 2024 - 19:24 WIB

Deklarasi Anti Korupsi, Ini Harapan Plt Bupati Sidoarjo

14 May 2024 - 18:45 WIB

Sejak Lama Ingin Punya Handtraktor, Impian Petani Ini Dibayar Lunas Saat Kunjungan Menteri Pertanian ke Bangkalan 

14 May 2024 - 17:40 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA