Menu

Mode Gelap

POLITIK PEMERINTAHAN · 2 Oct 2023 07:47 WIB ·

Mantapkan Perjuangan, Lita Machfud Arifin Solidkan Mesin Partai


Mantapkan Perjuangan, Lita Machfud Arifin Solidkan Mesin Partai Perbesar

Surabaya, Lingkarjatim.com,- Dalam rangka mewujudkan perubahan pada Pemilu 2024, Calon Legislatif (Caleg) DPR RI Dapil Jawa Timur I (Surabaya-Sidoarjo) dari Partai NasDem, Lita Machfud Arifin adakan Konsolidasi Pemenangan bersama Dewan Pimpinan Cabang (DPC) dan Dewan Pimpinan Ranting (DPRT) se Kota Surabaya dan Kabupaten Sidoarjo.

Acara yang diadakan pada Minggu (01/10) tersebut hadir pula para Caleg Partai NasDem tingkat Provinsi dan Kabupaten Kota.

Lita Machfud Arifin dalam sambutannya mengatakan bahwa diselenggarakannya kegiatan tersebut tidak hanya untuk pemenangan dirinya menuju senayan, melainkan sebagai upaya penyatuan dan solidaritas para caleg dan pegurus partai diberbagai tingkatan untuk bersama-sama berjuang untuk mendapatkan kursi pada Pemilu 2024 nanti.

“Tidak mudah menanamkan kepercayaan kepada masyarakat, mari kita semua para caleg bersama-sama struktur partai, berkerja sama bahu membahu untuk mencapai tujuan kita bersama” ungkap Ketua DPP Partai NasDem Bidang UMKM ini.

Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Jawa Timur, Sri Sajekti Sudjunadi pada sambutannya mengatakan Kunci dari kemenangan partai NasDem adalah Bersatu Berjuang Menang untuk pecah telor mendapatkan kursi di tingkat DPRD Jawa Timur maupun di DPR RI.

“LMA ini sudah punya modal elektoral besar pada saat pilwali 2020 kemaren, itu tugas para DPC dan DPRT yang hadir ini untuk menyisir kembali karena perjuangan Pak Machfud Arifin sekarang tetap diteruskan oleh Ibu Lita Machfud Arifin” tandasnya.

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 4 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Ratusan Jamaah Haji Akan Segera Diberangkatkan, Kasi Haji dan Umroh Kemenag Bangkalan Berpesan Dua Hal Ini

17 May 2024 - 15:42 WIB

Pj Bupati Tegaskan Bahwa Tidak Ada Fee Apapun di Bangkalan, Jika Ada …..

17 May 2024 - 14:26 WIB

Plt Bupati Sidoarjo Target Job Matching Mampu Menekan angka Pengangguran

16 May 2024 - 17:21 WIB

KPU Bangkalan Lantik 90 Anggota PPK untuk Pilkada 2024

16 May 2024 - 17:18 WIB

DPRD Bangkalan Tetapkan Raperda Fasilitasi Pesantren, Begini Isinya

15 May 2024 - 18:36 WIB

Rahasiakan Hasil Evaluasi, Aktivis Menilai Mutasi Pj Kades Syarat Kepentingan Politik

14 May 2024 - 19:24 WIB

Trending di LINGKAR DESA