Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 23 May 2023 12:02 WIB ·

Program Pelatihan Teknis Bidang Kearsipan Dinilai Sukses, BPSDM Jatim Raih Sertifikat Akreditasi A


Program Pelatihan Teknis Bidang Kearsipan Dinilai Sukses, BPSDM Jatim Raih Sertifikat Akreditasi A Perbesar

SURABAYA – Lingkarjatim.com,- Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Jawa Timur meraih Sertifikat Akreditasi A atau sangat baik pada program pelatihan teknis bidang kearsipan dinamis dan statis dari Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI).

Sertifikat diserahkan secara langsung oleh Imam Gunarto selaku Kepala ANRI kepada Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dan disaksikan MenPAN-RB Azwar Anas pada kegiatan Penyerahan Sertifikasi Akreditasi Kearsipan yang diselenggarakan di Pendopo Sabha Swagata Blambangan, Kabupaten Banyuwangi, Senin (22/5/2023).

Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa berharap ke depan BPSDM Jatim terus meningkatkan kompetensi Sumber Daya Manusia Arsiparis melalui Diklat Teknis kearsipan, Diklat Fungsional pengangkatan Arsiparis Trampil dan Ahli.

“Hal ini sekaligus menjadikan BPSDM Jatim sebagai Tempat Uji Kompetensi (TUK) di bawah lisensi ANRI yang kelak akan bertempat di UPT Sertifikasi Kompetensi SDM sebagai pusat sertifikasi bagi SDM Kearsipan di Provinsi Jawa Timur,” ujar Khofifah.

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 10 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Suaminya Dibunuh di Depan Anaknya, Istri Korban Menangis Didepan Hakim

25 September 2024 - 11:23 WIB

Bapenda Bangkalan Belanjakan Hampir Seratus Juta Rupiah untuk Beli Pita Printer 

25 September 2024 - 11:09 WIB

Deklarasi Kampanye Damai KPU, Pj Bupati Bangkalan Sayangkan Tempat Duduk Masing-masing Paslon

25 September 2024 - 07:40 WIB

Gelar Deklarasi Kampanye Damai, KPU Bangkalan Ajak Masyarakat Hindari Berita Hoax dan Jangan Mudah Terprovokasi

25 September 2024 - 06:56 WIB

Horeee, PNS Boleh Menghadiri Kampanye Paslon Bupati dan wakil Bupati Bangkalan

24 September 2024 - 22:19 WIB

Pilkada Bangkalan Masuk Tahap Krusial, Bawaslu: Kemaren Sembunyi-sembunyi Sekarang Silahkan Dimanfaatkan

24 September 2024 - 14:08 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA