Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 30 Jan 2023 17:03 WIB ·

Satu Abad NU, Kantor Bawaslu Sidoarjo Siap Jadi Tempat Singgah Jama’ah


Satu Abad NU, Kantor Bawaslu Sidoarjo Siap Jadi Tempat Singgah Jama’ah Perbesar

Kantor Bawaslu Sidoarjo (Fofo: Imam Hambali)

SIDOARJO, Lingkarjatim.com – Gelaran Resepsi akbar 1 Abad Nahdlatul Ulama akan digelar di stadion Delta Sidoarjo pada Selasa, 7 Februari 2023. Momentum akbar itu diprediksi dihadiri jutaan warga nahdliyin dari berbagai daerah.

Haidar Munjid Ketua Bawaslu Sidoarjo menyambut dengan baik peringatan 1 Abad NU yang dilaksanakan di Sidoarjo. Pihaknya akan membuka kantor Bawaslu Sidoarjo untuk warga nahdliyin istirahat sebelum menuju lokasi acara (Stadion Delta Sidoarjo).

“Kantor Bawaslu Sidoarjo akan kami buka untuk warga NU istirahat sebelum menuju ke stadion. InsyaAllah kami juga sediakan makan dan minum untuk warga NU yang mampir,” kata Haidar, Senin (30/01/2023).

Haidar yang juga Mantan Ketua Lembaga Penanggulangan Bencana dan Perubahan Iklim Nahdlatul Ulama (LPBI NU) menambahkan, kantor Bawaslu Sidoarjo letaknya strategis yakni di Jl Pahlawan yang jaraknya dengan stadion Gelora Delta Sidoarjo hanya sekitar 500 m.

Dengan alasan itu pihaknya mempersilahkan para warga NU mampir ke kantor Bawaslu Sidoarjo untuk beristirahat. Menurutnya, momen akbar ini harus disambut dengan bahagia, belum tentu satu tahun lagi bisa dilaksanakan lagi di Sidoarjo oleh karena itu semua pihak harus berpartisipasi dalam acara tersebut.

“Sebagai bentuk khidmat kami kepada Nahdlatul Ulama, maka sudah sepantasnya saya memberi sedikit sumbangsih dalam perayaan 1 abad ini,” ujar Haidar.

Bawaslu Sidoarjo bersama Pemerintah Kabupaten akan sekuat tenaga untuk menyukseskan gelaran acara akbar 1 abad NU. Keamanan dan kenyamanan bagi para tamu akan menjadi prioritas tersendiri bagi seluruh warga Nahdliyyin yang berpartisipasi.

“Suatu kebanggaan bagi kita semua puncak 1 abad NU diselenggarakan di Kabupaten Sidoarjo, semoga berjalan aman lancar dan sukses,” ucapnya. (Imam Hambali/Hasin)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

PMII Sidoarjo Dorong Alumni Ikut Kostestasi Pilkada 2024

6 May 2024 - 07:14 WIB

Dari Empat Nama Figur yang Siap Maju Menjadi Calon Bupati Bangkalan 2024, Siapa Jagoan Kalian?

5 May 2024 - 20:17 WIB

Ra Imam Siap Menjadi Calon Bupati Bangkalan di Pilkada 2024

5 May 2024 - 12:45 WIB

Upacara Hardikans, Disdik Sampang Mengajak Semua Elemen untuk Mewujudkan Mutu Pendidikan yang Lebih Baik

4 May 2024 - 13:29 WIB

Tarif Harga Dasar Air Tanah di Sampang Naik yang Awalnya 350 Sekarang 3000 Per Kubik, Ternyata Ini Penyebabnya

4 May 2024 - 07:24 WIB

Bermodal Kedekatan dengan Gus Halim Iskandar, Mas Umam Percaya Diri Akan Mendapatkan Rekom Calon Wabup Sidoarjo

3 May 2024 - 22:33 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA