Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 3 Dec 2017 10:40 WIB ·

Bencana Longsor Terjadi di Dua Kecamatan di Bangkalan


Bencana Longsor Terjadi di Dua Kecamatan di Bangkalan Perbesar

Ilustrasi longsor

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Hujan yang sangat lebat akhir-akhir ini membuat dua desa di kabupaten Bangkalan terkena longsor, Minggu (3/12/17). Diantara dua desa tersebut adalah Desa Bandang Laok, Kecamatan Kokop dan Desa Macajah, Kecamatan Tanjung Bumi.

terjadinya Bencana longsor itu dibenarkan oleh Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bangkalan, Rizal Morris. Menurutnya tanah longsor yang terjadi di Desa Macajah, Kecamatan Tanjung Bumi disebabkan ambrolnya pelengsengan penahan sungai.

“Untuk yang di desa Bandang Laok, Kecamatan Kokop, jembatan yang menghubungkan ke 3 desa, penahan tanahnya labil akibat di gerus air dan untuk sementara tidak bisa dilalui roda empat,” jelasnya.

Rizal Morris menambahkan, beruntung kejadian itu tidak memakan korban jiwa. Namun meski demikian BPBD langsung bergerak cepat turun ke lokasi, agar kejadian tersebut tidak sampai meluas.

“Untuk mengantisipasi meluarnya tanah longsor tersebut, kami bersama Tim TRC dan dinas PU langsung melakukan peninjauan ke dua lokasi itu untuk mengumpulkan data dan melakukan kajian cepat di lapngan untuk mengambil langkah-langkah penangan cepat agar tidak sampai meluas,” kata Rizal.

Rizal menambahkan, dalam musim penghujan pihaknya meminta kepada masyarakat jika terjadi bencana alam untuk segera melapor ke perangkat desa setempat.

“Baik itu bencana alam berupa tanah longsor, banjir dan puting beliung, karena bencana itu sangat berpotensi terjadi di musim penghujan,” pungkasnya. (Zan/Lim)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Didampingi Ibundanya Menggunakan Pakaian Adat Papua Saat Wisuda, Deyanti : Saya Bangga Orang Mengenal Saya Bagian dari Indonesia

28 April 2024 - 19:31 WIB

Jelang Pilkada, PDIP Bangkalan Buka Pendaftaran Bacabup dan Bacawabup Bangkalan

28 April 2024 - 14:14 WIB

Ikut Pengajian Akbar Bersama Gus Iqdam, Wabup Sidoarjo Himbau Masyarakat Guyup Rukun Jelang Pilkada 2024

27 April 2024 - 18:34 WIB

Rekruitmen Panwascam Pilkada 2024, Bawaslu Bangkalan : Masih Menunggu Penilaian Bawaslu RI

27 April 2024 - 17:28 WIB

Gelar Wisuda Ribuan Mahasiswa, Rektor UTM: Proses Masih Panjang

27 April 2024 - 12:42 WIB

Apresiasi Launching Portal Satu Data Diskominfo, Pj Bupati Berharap Bangkalan Bisa Menjadi Smart City 

27 April 2024 - 10:27 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA