Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 25 Oct 2022 16:33 WIB ·

Kantornya Digeledah KPK, Ini Kata Kepala BKPSDA Bangkalan


Kantornya Digeledah KPK, Ini Kata Kepala BKPSDA Bangkalan Perbesar

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Badan Kepegawaian dan Pendayagunaan Sumberdaya Aparatur (BKPSDA) Kabupaten Bangkalan menjadi salah satu sasaran penggeledahan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Seperti diberitakan Lingkarjatim.com sebelumnya, hari ini KPK melakukan penggeledahan di sejumlah instansi di Bangkalan, diantaranya, Gedung DPRD, Dinas PUPR dan BKPSDA Bangkalan.

Kepala BKPSDA Bangkalan, Agus Eka Leandy usai kantornya digeledah mengungkapkan, penggeledahan di kantornya berkaitan dengan dugaan kasus jual beli jabatan (assessment) yang melibatkan sejumlah pejabat di Bangkalan.

“Surat tugasnya penggeledahan, terkait dokumen-dokumen yang bersinggungan dengan pelaksanaan assessment kemarin itu,” ujarnya saat diwawancarai, Selasa (25/10/2022).

Agus juga menjelaskan, semua ruangan di instansinya digeledah oleh KPK, namun saat ditanya terkait dokumen apa saja yang dibawa oleh KPK, Agus mengaku tidak tahu.

“Mereka membawa satu koper, untuk isinya saya juga tidak tahu, tapi yang jelas dokumen yang bersinggungan dengan pelaksanaan assessment lelang jabatan kemarin,” ucapnya. (Moh Iksan/Hasin)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

KPK Tahan Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdor

7 May 2024 - 19:03 WIB

Masih Banyak Masalah Belum Ada Solusi, Dua Statemen Pj Bupati Bangkalan Ini Bikin Ngelus Dada

7 May 2024 - 10:54 WIB

Masyarakat Sidoarjo Diminta Hormati Proses Hukum Bupati Sidoarjo dan Jaga Kondusifitas Daerah

6 May 2024 - 23:15 WIB

Massa Aksi Desak KPK Segera Tangkap Bupati Sidoarjo

6 May 2024 - 19:31 WIB

Dapat Sinyal dari Senior Partai, Mahfud Daftar Cabup Bangkalan ke PDIP

6 May 2024 - 16:14 WIB

Pembuangan Sampah di Arosbaya Mulai Dikeluhkan Warga, Ini Kata Kadis DLH Bangkalan

6 May 2024 - 14:52 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA