Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 2 Aug 2022 11:54 WIB ·

Menjelang Kemerdekaan, Aliansi Kades Se-Kecamatan Ra’as Memohon Aliran Listrik 24 Jam


Menjelang Kemerdekaan, Aliansi Kades Se-Kecamatan Ra’as Memohon Aliran Listrik 24 Jam Perbesar

Sumenep, Lingkarjatim.com,- Aliansi Kepala Desa (AKD) se-Kecamatan Ra’as Kabupaten Sumenep kompak mengirimkan surat permohonan penambahan daya listrik di tempatnya.

Surat yang ditandatangani dan stempel bersama tersebut ditujukan kepada Pimpinan PLN cabang Pamekasan, cq UP3 pamekasan.

Hal tersebut dilakukan mengingat hingga saat ini seluruh desa di Kecamatan Ra’as belum mendapatkan penerangan lampu listrik selama 24 jam.

Berikut isi lengkap surat tersebut.

Salam sejahtera teriring doa kami sampaikan semoga bapak/ibu senantiasa dalam lindunganNya dan dimudahkan segala aktivitasnya.

Selanjutnya, kami aliansi kepala desa se-kecamatan Ra’as menyampaikan surat permohonan kepada pihak UP3 Pamekasan, sehubungan dengan penerangan lampu listrik di kecamatan Ra’as Kecamatan Sumenep yang sampai hari ini belum ada penerangan 24 jam, sementara kebutuhan masyarakat kami semakin banyak diantaranya adalah :

  1. Sekolah
  2. Masjid/musolla
  3. Umkm
  4. Pesantren
  5. Puskesmas

Untuk itu kami aliansi kepala desa se kecamatan Ra’as memohon dengan sangat kepada bapak/ibu pimpinan kiranya bisa melanjutkan penerangan listrik selama 24 jam.

Demikian surat permohonan ini kami sampaikan, kiranya bapak/ibu pimpinan yang terhormat dapat merealisasikan dalam waktu yang tidak terlalu lama. Atas kerjasamanya kami ucapkan terima kasih.

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 123 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Suaminya Dibunuh di Depan Anaknya, Istri Korban Menangis Didepan Hakim

25 September 2024 - 11:23 WIB

Bapenda Bangkalan Belanjakan Hampir Seratus Juta Rupiah untuk Beli Pita Printer 

25 September 2024 - 11:09 WIB

Deklarasi Kampanye Damai KPU, Pj Bupati Bangkalan Sayangkan Tempat Duduk Masing-masing Paslon

25 September 2024 - 07:40 WIB

Gelar Deklarasi Kampanye Damai, KPU Bangkalan Ajak Masyarakat Hindari Berita Hoax dan Jangan Mudah Terprovokasi

25 September 2024 - 06:56 WIB

Horeee, PNS Boleh Menghadiri Kampanye Paslon Bupati dan wakil Bupati Bangkalan

24 September 2024 - 22:19 WIB

Pilkada Bangkalan Masuk Tahap Krusial, Bawaslu: Kemaren Sembunyi-sembunyi Sekarang Silahkan Dimanfaatkan

24 September 2024 - 14:08 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA