Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 12 May 2022 17:27 WIB ·

Jalan Rusak Tak Kunjung Diperbaiki Dikeluhkan Warga Buduran Sidoarjo


Jalan Rusak Tak Kunjung Diperbaiki Dikeluhkan Warga Buduran Sidoarjo Perbesar

Salah satu Jalan Rusak di Buduran Belum ditangani Pemkab. (Foto: Imam Hambali)

SIDOARJO, Lingkarjatim.com – Masih ditemukan ruas jalan di wilayah Sidoarjo berlubang dan rusak parah. Kondisi jalan rusak tersebut, dikeluhkan oleh warga sekitar karena belum ada perbaikan dari pemkab.

Jalan yang rusak, salah satunya jalan Desa yang menghubungkan antara Desa Banjarkemantren dengan Desa Sidokepung disisi selatan dan Desa Karangbong. Dan jalan Kecamatan Gedangan disisi utara tersebut terlihat masih banyak aspal yang bolong.

“Bulan lalu itu disidak rombongan Wakil Bupati, tapi buktinya ya nggak ada efeknya. Ya tetep bolong. Bahkan kami sampai sepakat pakai dana kas Masjid untuk menguruk jalan ini sementara karena digunakan warga untuk Sholat Ied biar rata dan pas sujud ndak njlungup,” kata salah satu warga Dusun Pandean, Kamis (12/05/2022).

Dari pengakuan warga setempat, jalan yang membentang kurang lebih 2 kilometer ke barat tersebut jika hujan tiba, aspal yang berlubang tertutup genangan air sehingga membahayakan para pengendara warga sekitar.

“Tahun kemarin ditambal tapi hanya bertahan 3 bulan setelah itu bolong lagi. Kalau hujan ya bahaya kan bolongannya itu ketutup genangan,” paparnya.

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Kemenkumham Jatim Siagakan Puluhan Petugas Imigrasi Layani CJH di Asrama Haji Sukolilo

12 May 2024 - 08:53 WIB

BURUNG GOSONG KAKI MERAH DARI SAOBI, MADURA

12 May 2024 - 06:26 WIB

BELANGKAS YANG SETIA: JAGALAH KESETIAANNYA

12 May 2024 - 06:20 WIB

Plt Bupati Sidoarjo Tegaskan Pramuka Bisa Cetak Generasi Berkualitas

11 May 2024 - 16:49 WIB

Pulang Demo Muhdlor di KPK, Rombongan Alami Kecelakaan dan Satu Meninggal Dunia

9 May 2024 - 19:15 WIB

KPK Tahan Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdor

7 May 2024 - 19:03 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA