Lumajang, Lingkarjatim.com- Gunung Semeru yang terletak di Kabupaten Malang dan Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, mengalami erupsi pada hari ini, Sabtu (4/12/2021) siang.
Akibat awan panas guguran (APG) yang keluar dari kawah Gunung Semeru menyebabkan sejumlah warga sekitar harus dievakuasi untuk diungsikan ke tempat yang lebih aman.
“Untuk sementara warga kita ungsikan terlebih dahulu, untuk menjaga segala kemungkinan,” kata Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lumajang, Wawan Hadi seperti yang dikutip oleh kompas.com, Sabtu (4/12/2021).
Warga yang diungsikan merupakan warga yang ada di Curah Kobokan, Kecamatan Pronojiwo dan Kajar Kuning, Kecamatan Candipuro.
“Warga yang ada di Kajar Kuning dan Curah Kobokan kita ungsikan dulu,” katanya.
BPBD setempat masih terus mendalami kejadian itu. Termasuk kemungkinan untuk mengambil tindakan jika dianggap perlu dan dalam keadaan darurat.
“Untuk perkembangan saya mohon waktu, kalau nanti membahayakan ya kita akan buka posko darurat,” jelasnya.
Adanya Awan Panas Guguran (APG) yang dikeluarkan gunung tersebut bertemu dengan air hujan sehingga menciptakan awan yang membumbung.
“Semua potensi kita kerahkan,” kata Wawan.
Sampai saat ini, Gunung Semeru berstatus level 2 waspada. (Hasin)