Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 10 May 2020 00:00 WIB ·

Cerita Mbah Reama, Hidup Sebatang Kara Hingga Bantuan Rumah Layak Huni


Cerita Mbah Reama, Hidup Sebatang Kara Hingga Bantuan Rumah Layak Huni Perbesar

SAMPANG, Lingkarjatim.com – Menyambangi gubuk tua Mbah Reama di Jalan Semeru, Kelurahan Rongtengah, Kecamatan Sampang membuat Bupati Sampang H. Slamet Junaidi tergugah hatinya.

Bahkan saat kedatangan orang nomor satu di Kabupaten Sampang bersama rombongan itu, rombongan disambut isak tangis haru suka cita. Pasalnya Mbah Reama yang tinggal di rumah kurang layak itu hanya ditemani oleh anak angkatnya.

Bupati Sampang H. Slamet Junaidi mengatakan bahwa pihaknya merasa prihatin dengan kondisinya yang berada digaris kemiskinan padahal berada di lingkar Kota Sampang.

“Memang selama ini kita rutinitas untuk mengisi kegiatan yang positif dengan menyambangi warga yang kurang mampu,” katanya didampingi Kapolres Sampang AKBP Didit BWS, S.I.K dan Dandim 0828/Sampang Letkol Arm Mulya Yaser Kalsum SE M.Si dan Kepala OPD dilingkungan Pemkab Sampang.

Ia juga mengatakan bahwa kegiatan turun langsung ke lapisan masyarakat tersebut dilakukan untuk memastikan warga yang dirasa kurang mampu apakah telah mendapatkan bantuan atau belum.

“Kami turun ke bawah agar mengetahui dengan betul mereka yang kurang mampu apakah sudah mendapatkan bantuan atau belum,” tambahnya.

Menanggapi kondisi yang dialami Mbah Reama, dirinya menyampaikan jika telah memerintahkan Lurah, Dinsos dan DPRKP agar diusulkan bantuan bansos dan Rumah Tak Layak Huni.

“Bu Lurah tolong usulkan kepada DPRKP agar diusulkan RTLH, ini sangat layak untuk mendapatkan bantuan,” ucapnya saat di lokasi kepada Lurah Rongtengah. (Abdul Wahed)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

PMII Sidoarjo Dorong Alumni Ikut Kostestasi Pilkada 2024

6 May 2024 - 07:14 WIB

Dari Empat Nama Figur yang Siap Maju Menjadi Calon Bupati Bangkalan 2024, Siapa Jagoan Kalian?

5 May 2024 - 20:17 WIB

Ra Imam Siap Menjadi Calon Bupati Bangkalan di Pilkada 2024

5 May 2024 - 12:45 WIB

Upacara Hardikans, Disdik Sampang Mengajak Semua Elemen untuk Mewujudkan Mutu Pendidikan yang Lebih Baik

4 May 2024 - 13:29 WIB

Tarif Harga Dasar Air Tanah di Sampang Naik yang Awalnya 350 Sekarang 3000 Per Kubik, Ternyata Ini Penyebabnya

4 May 2024 - 07:24 WIB

Bermodal Kedekatan dengan Gus Halim Iskandar, Mas Umam Percaya Diri Akan Mendapatkan Rekom Calon Wabup Sidoarjo

3 May 2024 - 22:33 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA