Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 25 Feb 2020 17:22 WIB ·

UNBK 2020, Cabdin Pendidikan Bangkalan Targetkan Jadi yang Terbaik di Madura


UNBK 2020, Cabdin Pendidikan Bangkalan Targetkan Jadi yang Terbaik di Madura Perbesar

Kepala Cabang Dinas (Cabdin) Pendidikan Jawa Timur (Jatim) Wilayah Bangkalan, Sunarto

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA), Madrasah Aliyah (MA) dan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) sederajat akan dilaksanakan pada akhir Maret hingga awal April 2020 mendatang.

Siswa-siswi kelas XII di 133 lembaga sederajat baik swasta maupun negeri akan mengikuti ujian akhir kelulusan tersebut.

Kepala Cabang Dinas (Cabdin) Pendidikan Jawa Timur (Jatim) Wilayah Bangkalan, Sunarto menyampaikan, UNBK itu dilakukan untuk mengukur kemampuan siswa-siswi di setiap sekolah.

“Itu jadi tolok ukur hasil kemajuan siswa, agar bisa tahu sejauh mana kemampuan siswa selama menempuh pendidikan di lembaga masing-masing,” ujar dia, Selasa (25/02).

Sunarto menargetkan, dalam pelaksanaan UNBK di Bangkalan tahun ini menjadi yang terbaik di Madura. Target itu berdasarkan pelaksanaan UNBK tahun lalu yang menduduki peringkat terbaik se-Madura.

“Kami optimis bisa meraih peringkat pertama lagi tahun ini,” kata dia.

Selain itu, Sunarto juga menghimbau kepada seluruh siswa-siswi yang akan mengikuti UNBK agar lebih teliti dalam menjawab soal.

“Karena soal-soal pada tahun ini akan lebih banyak yang menggunakan analisa,” kata dia.

Sunarto juga berharap, dalam pelaksanaan UNBK itu tidak ada kendala apapun, agar siswa-siswi bisa mengerjakan soal dengan tenang dan mendapat hasil yang maksimal.

“Mudah-mudahan semuanya berjalan lancar dan sukses tanpa kendala apapun,” ucap dia. (Moh Iksan)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Upacara Hardikans, Disdik Sampang Mengajak Semua Elemen untuk Mewujudkan Mutu Pendidikan yang Lebih Baik

4 May 2024 - 13:29 WIB

Tarif Harga Dasar Air Tanah di Sampang Naik yang Awalnya 350 Sekarang 3000 Per Kubik, Ternyata Ini Penyebabnya

4 May 2024 - 07:24 WIB

Bermodal Kedekatan dengan Gus Halim Iskandar, Mas Umam Percaya Diri Akan Mendapatkan Rekom Calon Wabup Sidoarjo

3 May 2024 - 22:33 WIB

Mantan Bupati Probolinggo Kembali Tersandung Kasus, Kali Ini Diduga Menerima Gratifikasi dan Pencucian Uang

2 May 2024 - 18:00 WIB

7 Kali Berturut-turut Raih WTP dari BPK, Pj Bupati: Semoga Menjadi Motivasi

2 May 2024 - 17:56 WIB

Beda Keterangan Pj Bupati dan Plt Kepala Disdag Bangkalan, Pedagang Pasar Ancam Demo Besar-besaran

2 May 2024 - 15:04 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA