Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 20 Feb 2020 20:52 WIB ·

Penerapan Tes Urine Pra Nikah di Pamekasan Terkendala Status BNK


Penerapan Tes Urine Pra Nikah  di Pamekasan Terkendala Status BNK Perbesar

Kantor Kemenag Pamekasan

PAMEKASAN, Lingkatjatim.com – Sampai saat ini Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur belum menerapkan aturan mengenai tes urine pra nikah bagi calon pengantin.

Salah satu penyebabnya adalah Pamekasan belum punya Badan Narkotika Nasional Kabupaten/Kota atau BNNK. Selain itu Kemenag juga belum menerima juknis tentang tes urine tersebut.

“Jadi kami terkendala dengan aturan yang mengharuskan bekerjasama dengan BNNK, di Pamekasan statusnya masih BNK,” kata Kepala Kemenag Pamekasan, Afandi, (20/2/2020).

Menurut Afandi, dari empat Kabupaten di Madura, hanya Sumenep yang badan narkotikanya telah menjadi BNNK, sedangkan kabupaten lainnya masih BNK.

“Jika tes urine harus segera diterapkan, satu-satunya solusi adalah bekerjasama dengan BNNK Sumenep,” ujar dia.

Afandi menyadari aturan yang dibuat Gubernur Jatim itu merupakan terobosan baru untuk mencegah serta mengurangi angka pengguna dan pengedar Narkoba. Namun karena sayang belum bisa diterapkan dalam waktu dekat.
(Supyanto Efendi)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Didampingi Ibundanya Menggunakan Pakaian Adat Papua Saat Wisuda, Deyanti : Saya Bangga Orang Mengenal Saya Bagian dari Indonesia

28 April 2024 - 19:31 WIB

Jelang Pilkada, PDIP Bangkalan Buka Pendaftaran Bacabup dan Bacawabup Bangkalan

28 April 2024 - 14:14 WIB

Ikut Pengajian Akbar Bersama Gus Iqdam, Wabup Sidoarjo Himbau Masyarakat Guyup Rukun Jelang Pilkada 2024

27 April 2024 - 18:34 WIB

Rekruitmen Panwascam Pilkada 2024, Bawaslu Bangkalan : Masih Menunggu Penilaian Bawaslu RI

27 April 2024 - 17:28 WIB

Gelar Wisuda Ribuan Mahasiswa, Rektor UTM: Proses Masih Panjang

27 April 2024 - 12:42 WIB

Apresiasi Launching Portal Satu Data Diskominfo, Pj Bupati Berharap Bangkalan Bisa Menjadi Smart City 

27 April 2024 - 10:27 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA