Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 15 Feb 2020 17:17 WIB ·

Cak Imin Minta Kader PKB Bangkalan Ikuti Jejak Syaichona Cholil


Cak Imin Minta Kader PKB Bangkalan Ikuti Jejak Syaichona Cholil Perbesar

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar, meminta seluruh kader PKB di Kabupaten Bangkalan untuk mengikuti jejak Syaichona Moh. Cholil dalam menebarkan kebaikan.

Permintaan itu disampaikan saat pria yang akrab disapa Cak Imin itu ziarah ke makam Syaichona Cholil di Martajasah, Bangkalan, Sabtu (15/02).

Selain itu, Cak Imin juga meminta kepada semua kader PKB Bangkalan agar tetap merapatkan barisan serta melakukan konsolidasi di internal dan eksternal PKB.

“Semua kader dan pengurus harus selalu melakukan konsolidasi, baik internal maupun eksternal,” kata dia.

Wakil Ketua DPR RI itu mengaku sering berziarah ke makam Mbah Cholil dan dia berharap bisa mengikuti jejak Shaichona Cholil dalam menyebarkan kebaikan dan kedamaian di Nusantara ini.

“Mudah-mudahan kita semua bisa istiqomah seperti beliau dalam menebarkan kebaikan,” ucap dia.

Sementara itu, menyambut kedatangan Cak Imin, Angota DPR RI Komisi V Syafiuddin Asmoro menambahkan, kedatangan Cak Imin murni hanya ingin ziaroh ke makam Syaichona Cholil, bukan agenda politik.

“Tidak ada agenda lain, karena beliau memang punya agenda ziarah enam bulan atau satu tahun sekali ke makam Syaichona Cholil,” tambah dia.

Namun meski demikian, kata Syafi, Cak Imin tetap meminta seluruh kader agar berperan aktif dalam mengawal kesejahteraan masyarakat Bangkalan, khususnya yang duduk di kursi legislatif.

“Anggota legislatif harus berperan aktif agar kursi di Bangkalan bisa bertambah lagi,” ucap dia menyampaikan pesan Cak Imin. (Moh Iksan)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 4 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Suaminya Dibunuh di Depan Anaknya, Istri Korban Menangis Didepan Hakim

25 September 2024 - 11:23 WIB

Bapenda Bangkalan Belanjakan Hampir Seratus Juta Rupiah untuk Beli Pita Printer 

25 September 2024 - 11:09 WIB

Deklarasi Kampanye Damai KPU, Pj Bupati Bangkalan Sayangkan Tempat Duduk Masing-masing Paslon

25 September 2024 - 07:40 WIB

Gelar Deklarasi Kampanye Damai, KPU Bangkalan Ajak Masyarakat Hindari Berita Hoax dan Jangan Mudah Terprovokasi

25 September 2024 - 06:56 WIB

Horeee, PNS Boleh Menghadiri Kampanye Paslon Bupati dan wakil Bupati Bangkalan

24 September 2024 - 22:19 WIB

Pilkada Bangkalan Masuk Tahap Krusial, Bawaslu: Kemaren Sembunyi-sembunyi Sekarang Silahkan Dimanfaatkan

24 September 2024 - 14:08 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA