Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 25 Nov 2019 07:24 WIB ·

Ambisi PDI-P Mencetak “Quattrick” di Pilkada Surabaya 2020


Ambisi PDI-P Mencetak “Quattrick” di Pilkada Surabaya 2020 Perbesar

SURABAYA, lingkarjatim.com – PDI Perjuangan Kota Surabaya berambisi kembali meraih kemenangan untuk kali keempat atau “quattrick” di Pilkada Surabaya 2020.

Ketua DPC PDI-P Kota Surabaya Adi Sutarwijono turun ke bawah menggerakkan mesin organisasinya di 31 kecamatan. Pertemuan-pertemuan pengurus partai digelar untuk memenangkan Pilkada Surabaya 2020.

“Target kita, Pilkada 2020 PDI Perjuangan kembali berjaya di Kota Surabaya. Kita sudah menang 3 kali Pilkada langsung, dan kita berjuang dengan cara gotong-royong menang keempat kalinya,” kata Adi Sutarwijono, Senin (25/11/2019).

Tiga kali kemenangan PDI-P Kota Surabaya diraih sejak 2005, dengan mengusung Bambang Dwi Hartono dan Arif Affandi, lalu pada 2010 mengusung Tri Rismaharini- Bambang Dwi Hartono, dan 2015 mengusung Tri Rismaharini-Wisnu Sakti Buana.

Konsolidasi pengurus di level PAC, ranting dan anak ranting, kata Adi, untuk menyalurkan pesan Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri, bahwa dalam Pilkada Surabaya, PDI-P harus solid.

“Pesan Ketua Umum Ibu Megawati Soekarnoputri, kita jaga terus kesolidan partai. Karena kalau jajaran partai solid, itu sudah separuh dari kemenangan,” kata Adi.

Ia mencontohkan, kebijakan DPC PDIP Kota Surabaya berkaitan masa reses anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Surabaya, yang baru lalu.

“Sekarang, reses harus melibatkan struktur partai di bawahnya. Tidak boleh jalan sendiri-sendiri. Karena ini merupakan amanat Kongres V PDI Perjuangan,” kata Adi.

Berkaitan dengan Pilkada Kota Surabaya 2020, katanya, semua proses sudah selesai di tingkat lokal. Sekarang sedang menunggu turunnya rekomendasi dari DPP PDI Perjuangan.

Adi menyebut 18 bakal calon walikota dan bakal calon wakil walikota Surabaya yang mendaftar ke PDIP. Delapan diantaranya melalui pintu DPC PDIP Kota Surabaya, 10 melalui pintu DPD PDIP Jatim.

Sebagian dari bakal calon, belakangan ini bergerak intensif ke masyarakat untuk membangun dukungan. Diantaranya, Bakal Calon Walikota Whisnu Sakti Buana, Bakal Calon Walikota Dyah Katarina dan Bakal Calon Wakil Walikota Armuji.

Ada juga Bakal Calon Wakil Walikota Anugerah Aryadi, Ony Setiawan dan Eddy Tarmidi.

Semua aktif turun ke masyarakat. Nanti, siapa pun yang direkom DPP Partai, kita akan tunduk dan patuh, serta melaksanakan perintah partai secara bertanggung jawab,” kata Adi. (Eddy Aryo)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 2 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Suaminya Dibunuh di Depan Anaknya, Istri Korban Menangis Didepan Hakim

25 September 2024 - 11:23 WIB

Bapenda Bangkalan Belanjakan Hampir Seratus Juta Rupiah untuk Beli Pita Printer 

25 September 2024 - 11:09 WIB

Deklarasi Kampanye Damai KPU, Pj Bupati Bangkalan Sayangkan Tempat Duduk Masing-masing Paslon

25 September 2024 - 07:40 WIB

Gelar Deklarasi Kampanye Damai, KPU Bangkalan Ajak Masyarakat Hindari Berita Hoax dan Jangan Mudah Terprovokasi

25 September 2024 - 06:56 WIB

Horeee, PNS Boleh Menghadiri Kampanye Paslon Bupati dan wakil Bupati Bangkalan

24 September 2024 - 22:19 WIB

Pilkada Bangkalan Masuk Tahap Krusial, Bawaslu: Kemaren Sembunyi-sembunyi Sekarang Silahkan Dimanfaatkan

24 September 2024 - 14:08 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA