Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 11 Nov 2019 04:48 WIB ·

Pasca Ricuh, Pilkades Juruan Laok akan Digelar Bersamaan Pilkades Serentak Tahap II


Pasca Ricuh, Pilkades Juruan Laok akan Digelar Bersamaan Pilkades Serentak Tahap II Perbesar

Kadis PMD Sumenep, Moh. Ramli

SUMENEP, Lingkarjatim.com – Pemerintah Kabupaten Sumenep memastikan Pilkades Desa Juruan Laok, Kecamatan Batuputih yang sempat ditunda karena ricuh, akan digelar ulang. Kepastian ini disampaikan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Sumenep, Moh. Ramli,  Senin (11/11).

Menurut Ramli, Pilkades Juruan Laok akan digelar pada Kamis, 14 November. Tanggal ini bersamaan dengan pilkades serentak tahun 2019 tahap dua yang diikuti 52 desa di wilayah kepulauan Kabupaten Sumenep.

“Kami masih memikirkan konsepnya seperti apa, Terutama bagaimana menghindari kerumunan massa yang relatif besar,” kata dia.

Ramli mengatakan, untuk mematangkan konsep, perlu berkoordinasi dengan banyak pihak. Terutama seluruh panitia, baik panitia kabupaten maupun kecamatan. Juga dengan pihak keamanan.

Sebelumnya, Kapolres Sumenep, AKBP Muslimin menyarankan agar pemungutan suara pilkades Juruan Laok, tidak di satu tempat. Melainkan Dia per dusun agar tidak terjadi kerumunan massa yang dapat menimbulkan gesekan.

Untuk diketahui, saat pilkades serentak tahun 2019 tahap pertama, Kamis (7/11) kemarin, kericuhan terjadi di Desa Juruan Laok yang mengakibatkan pelaksanaan pilkades di desa tersebut gagal digelar dan ditunda.

Saat pilkades hendak dilaksanakan, datang sekelompok orang mengobrak-abrik TPS pilkades tersebut. Mereka merusak peralatan dan perlengkapan pelaksanaan pilkades, mulai dari tenda, kotak suara, hingga mereka merusak surat suara.

Atas kejadian tersebut, Polres Sumenep telah menetapkan dua tersangka, yakni Suroto (31) dan Tolak Ahmad (25).

Mereka adalah warga setempat. Keduanya diduga terlibat melakukan pengrusakan peralatan dan perlengkapan pilkades di desa itu. (Abdus Salam)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Suaminya Dibunuh di Depan Anaknya, Istri Korban Menangis Didepan Hakim

25 September 2024 - 11:23 WIB

Bapenda Bangkalan Belanjakan Hampir Seratus Juta Rupiah untuk Beli Pita Printer 

25 September 2024 - 11:09 WIB

Deklarasi Kampanye Damai KPU, Pj Bupati Bangkalan Sayangkan Tempat Duduk Masing-masing Paslon

25 September 2024 - 07:40 WIB

Gelar Deklarasi Kampanye Damai, KPU Bangkalan Ajak Masyarakat Hindari Berita Hoax dan Jangan Mudah Terprovokasi

25 September 2024 - 06:56 WIB

Horeee, PNS Boleh Menghadiri Kampanye Paslon Bupati dan wakil Bupati Bangkalan

24 September 2024 - 22:19 WIB

Pilkada Bangkalan Masuk Tahap Krusial, Bawaslu: Kemaren Sembunyi-sembunyi Sekarang Silahkan Dimanfaatkan

24 September 2024 - 14:08 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA