Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 1 Oct 2019 17:08 WIB ·

Antisipasi Pelajar Demo, Kapolres Kumpulkan Kepala Sekolah


Antisipasi Pelajar Demo, Kapolres Kumpulkan Kepala Sekolah Perbesar

Kapolres Gresik AKBP Kusworo Wibowo

GRESIK, lingkarjatim.com – Kapolres Gresik AKBP Kusworo Wibowo akan mengumpulkan seluruh kepala SMA sederajad se Kabupaten Gresik, di Kantor Bupati Gresik, Rabu (2/10) siang. Ini untuk mencegah agar pelajar Gresik tak ikut-ikutan demo menolak sejumlah RUU bermasalah.

Menurut Kusworo ada dua agenda dalam pertemuan itu. Pertama kapolres akan memberi pengarahan dari sisi keamanan dan hukum. Dan kedua, ada deklarasi bersama seluruh kepala sekolah dengan Bupati dan Forkopimda.

“Kami akan berikan arahan dan deklarasikan agar siswa sekolah tak boleh turun jalan untuk ikut demo. Kami akan minta kepala sekolah dan guru ikut mengawasinya,” ujar Kapolres Kusworo, Selasa (1/10).

Kapolres optimis, seluruh kepala sekolah akan hadir serta sepakat mendeklarasikan semangat untuk tidak mengizinkan anak didiknya ikut demo.

“Ini adalah yang pertamakali yang pernah diadaka, dengan melinatkan seluruh kasek se kabupaten. Apalagi kegiatan ini, juga didudkung sepenuhnya Bupati Gresik. Kami berharap bisa berjalan dengan baik,” harapnya.


Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Mantan Bupati Probolinggo Kembali Tersandung Kasus, Kali Ini Diduga Menerima Gratifikasi dan Pencucian Uang

2 May 2024 - 18:00 WIB

Beda Keterangan Pj Bupati dan Plt Kepala Disdag Bangkalan, Pedagang Pasar Ancam Demo Besar-besaran

2 May 2024 - 15:04 WIB

Ribuan Calon Mahasiswa Ikuti Seleksi UTBK UTM

30 April 2024 - 20:54 WIB

Pemerintah Sampang Dampingi Pelaku Usaha Kreatif

30 April 2024 - 16:23 WIB

Aneh, Disbudpar Bangkalan Tak Tahu Ada Pengembangan Bangunan Ruko di TRK

30 April 2024 - 11:31 WIB

Mendapat Apresiasi Sebagai Mahasiswa Berprestasi Saat Wisuda, Erlina Bagi 3 Tips Kiat Sukses untuk Mahasiswa

29 April 2024 - 20:21 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA