Menu

Mode Gelap

ADVERTORIAL · 15 Sep 2019 06:38 WIB ·

Sumenep Gelar Kerapan 2019: Sapinya Wajib Bibit Sapi Lokal, Sapi Luar Didiskualifikasi


Sumenep Gelar Kerapan 2019: Sapinya Wajib Bibit Sapi Lokal, Sapi Luar Didiskualifikasi Perbesar

Dua pasang sapi yang di kerap pada kerapan sapi tingkat Kabupaten Sumenep

SUMENEP, lingkarjatim.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep, Jawa Timur menggelar kerapan sapi tingkat kabupaten di Lapangan Giling, Desa Pangarangan, Kecamtan Kota Sumenep, Minggu (15/09).

Kepala Dinas Pariwisata Kebudayaan Pemuda dan Olahraga Sumenep, Carto merinci ada 36 pasang sapi dari 6 kawedanan di Sumenep ambil bagian dalam lomba kali ini. Peserta telah lolos seleksi di tingkat kawedanan.

Menurut Carto, setiap kawedanan memiliki 6 wakil, yakni 3 golongan menang dan 3 golongan kalah. “Tujuan lomba ini untuk membina, dan mengembangkan kerapan sapi sebagai warisan budaya, persiapan Piala Presiden di Bangkalan, serta untuk peringatan hari jadi Kabupaten Sumenep,” katanya, Minggu.

Lebih lanjut, Carto mengatakan, sapi yang bertanding merupakan sapi lokal Sumenep. “Jadi sesuai aturan, yang bertanding harus sapi Sumenep. Kalau ada yang dari luar, maka di diskualufikasi,” tegasnya.

Berdasarkan informasi yang diterima, kata dia, sudah ada satu pasang sapi yang dilaporkan berasal dari luar Kabupaten Sumenep. “Jadi yang tau tekhnisnya nanti di panitia,” tukasnya.

Dalam sambutannya, Bupati Sumenep, Abuya Busyro Karim, melalui Sekretaris Daerah Kabupaten Sumenep, Edi Rasiady meminta masyarakat untuk memperkenalkan kerapan sapi pada pemuda. “Kenalkan kerapan sapi pada pemuda, untuk tetap melestarikan kerapan sapi ini,” katanya.

Nantinya, enam sapi pemenang, yakni juara 1, 2, dan juara 3 golongan menang, serta juara 1, 2, dan juara 3 golongan kalah akan mewakili Sumenep pada kerapan sapi Piala Presiden yang direncanakan dilakasanakan di Kabupaten Bangkalan beberapa waktu kedepan. (ADVETORIAL)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Suaminya Dibunuh di Depan Anaknya, Istri Korban Menangis Didepan Hakim

25 September 2024 - 11:23 WIB

Bapenda Bangkalan Belanjakan Hampir Seratus Juta Rupiah untuk Beli Pita Printer 

25 September 2024 - 11:09 WIB

Deklarasi Kampanye Damai KPU, Pj Bupati Bangkalan Sayangkan Tempat Duduk Masing-masing Paslon

25 September 2024 - 07:40 WIB

Gelar Deklarasi Kampanye Damai, KPU Bangkalan Ajak Masyarakat Hindari Berita Hoax dan Jangan Mudah Terprovokasi

25 September 2024 - 06:56 WIB

Horeee, PNS Boleh Menghadiri Kampanye Paslon Bupati dan wakil Bupati Bangkalan

24 September 2024 - 22:19 WIB

Pilkada Bangkalan Masuk Tahap Krusial, Bawaslu: Kemaren Sembunyi-sembunyi Sekarang Silahkan Dimanfaatkan

24 September 2024 - 14:08 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA