Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 27 Jul 2019 07:52 WIB ·

Pemkab Bangkalan Lelang 10 Jabatan Eselon Dua yang Kosong, Berikut Daftarnya


Pemkab Bangkalan Lelang 10 Jabatan Eselon Dua yang Kosong, Berikut Daftarnya Perbesar

Ari Murfianto, Sekretaris Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Aparatur (BKPSDA) Kabupaten Bangkalan

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Sebanyak sepuluh dari  tigabelas jabatan tinggi pratama di lingkungan pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangkalan telah memasuki tahap pelelangan.

Tercatat tiga belas jabatan yang masih kosong tersebut terdiri dari dua belas Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan satu jabatan lagi yaitu Sekretaris Daerah (Sekda).

Ari Murfianto, Sekretaris Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Aparatur (BKPSDA) Kabupaten Bangkalan mengungkapkan, ada sepuluh jabatan pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemkab Bangkalan yang sedang dilelang.

“Jadi masih ada tiga jabatan yang belum masuk dalam tahap pelelangan, yaitu Sekretaris Daerah, DKPSDA, dan RSUD Bangkalan,” jelasnya, Sabtu (27/07/2019).

Sekretaris sekaligus PLT Kepala DKPSDA tersebut juga menjelaskan bahwa proses lelang ini bisa dilanjutkan jika satu jabatan ada yang mendaftar minimal empat orang, jika kurang dari empat, maka PLTnya aka diperpanjang.

“Minimal empat orang pendaftar yang memenuhi syarat administrasi untuk satu jabatan yang kosong. Jika yang daftar kurang dari empat, maka PLTnya harus diperpanjang. Dan sampai saat ini masih belum ada yang daftar,” imbuhnya.

Namun, Ari sapaan akrabnya memastikan, proses lelang tersebut akan rampung pada akhir Agustus 2019. “Sekarang masih dalam proses pendaftaran, kemungkinan besar jika tidak ada halangan pada akhir Agustus akan selesai proses pelelangan ini,” katanya.

Berikut daftar jabatan tinggi di lingkungan pemerintah Bangkalan yang kosong.

1) Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, (lelang)
2) Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (lelang)
3) Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (lelang)
4) Dinas Komunikasi dan Informatika (lelang)
5) Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Aparatur
6) Satuan Polisi Pamong Praja (lelang)
7) Rumah Sakit Umum Daerah Syarifah Ambami Ratu Ebu
8) Dinas Kesehatan (lelang)
9) Dinas Pendidikan (lelang)
10) Dinas Perikanan (lelang)
11) Dinas Pertanian (lelang)
12) Inspektorat (lelang)
13) Sekretaris Daerah

Sementara jadwal pendaftaran dan seleksi jabatan tinggi di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bangkalan adalah sebagai berikut:

1) Pendaftaran (23 Juli – 06 Agustus 2019)
2) Seleksi Administrasi (7-8 Agustus 2019)
3) Pengumuman hasil seleksi administrasi (9 Agustus 2019)
4)  Seleksi kompetensi/Assesment (12-15 Agustus 2019)
5) Penulisan makalah (16-18 Agustus 2019)
6) Wawancara (21-22 Agustus 2019)
7) Rekam jejak calon (23-26 Agustus 2019)
8) Penetapan tiga nama calon terbaik dan pengajuan kepada Bupati untuk masing-masing jabatan pimpinan tinggi pratama (30 Agustus 2019).

(Iks/Lim)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Upacara Hardikans, Disdik Sampang Mengajak Semua Elemen untuk Mewujudkan Mutu Pendidikan yang Lebih Baik

4 May 2024 - 13:29 WIB

Tarif Harga Dasar Air Tanah di Sampang Naik yang Awalnya 350 Sekarang 3000 Per Kubik, Ternyata Ini Penyebabnya

4 May 2024 - 07:24 WIB

Bermodal Kedekatan dengan Gus Halim Iskandar, Mas Umam Percaya Diri Akan Mendapatkan Rekom Calon Wabup Sidoarjo

3 May 2024 - 22:33 WIB

Mantan Bupati Probolinggo Kembali Tersandung Kasus, Kali Ini Diduga Menerima Gratifikasi dan Pencucian Uang

2 May 2024 - 18:00 WIB

7 Kali Berturut-turut Raih WTP dari BPK, Pj Bupati: Semoga Menjadi Motivasi

2 May 2024 - 17:56 WIB

Beda Keterangan Pj Bupati dan Plt Kepala Disdag Bangkalan, Pedagang Pasar Ancam Demo Besar-besaran

2 May 2024 - 15:04 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA