Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 19 Jun 2019 09:36 WIB ·

PKB Siapkan Kader Dibursa Calon Ketua DPRD Sampang


PKB Siapkan Kader Dibursa Calon Ketua DPRD Sampang Perbesar

KH. Fauzan Zaini Ketua Dewan Pengurus Cabang (DPC) PKB Kabupaten Sampang

SAMPANG, Lingkarjatim.com – Sukses mengantongi tujuh kursi dalam kontestasi politik Pemilihan Legislatif (Pileg) Kabupaten Sampang 2019, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Sampang dipastikan mengunci kursi Ketua DPRD setempat.

Saat dikonfirmasi Lingkarjatim.com, KH. Fauzan Zaini Ketua Dewan Pengurus Cabang (DPC) PKB Kabupaten Sampang mengatakan bahwa setelah mendapat kursi terbanyak pihaknya langsung melakukan koordinasi diinternal partai guna mempersiapkan calon yang diusulkan menuju kursi empuk Ketua Wakil Rakyat Kota Bahari tersebut.

“Dalam hitungan kursi kami (PKB, red) sama dengan perolehan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) sebanyak tujuh kursi, namun secara total perolehan suara, kami diunggulkan,” katanya.

Dikatakannya, sebanyak tiga nama sudah masuk kriteria partai besutan Abdurrahman Wahid tersebut. Sebut saja Mushoddaq Chalili dari Daerah Pemilihan (Dapil) II, H. Ali dari Dapil IV, dan Fadol yang berangkat dari Dapil VI. Ketiga nama tersebut secara resmi dilakukan pengajuan kepada Dewan Pengurus Pusat (DPP) untuk mendapat rekomendasi.

“Kami sifatnya hanya mengusulkan, sedangkan yang memberi keputusan mutlak ada ditangan DPP,” tambahnya.

Ditanya soal kriteria wajib yang harus dipenuhi oleh kader yang disiapkan menjadi Ketua DPRD tersebut, salah satu kiai muda Sampang itu enggan membeberkan terlalu dalam. Namun demikian pihaknya memastikan bahwa calon yang ada berkometmen memberikan kemaslahatan dan kemakmuran masyarakat di Kabupaten Sampang.

“Pada dasarnya tiga calon ini memenuhi kriteria calon yang cocok dengan visi dan misi partai, yang jelas ini sudah menjadi keputusan partai untuk diajukan kepada DPP,” tegasnya.

Pihaknya berharap, siapapun nantinya yang akan duduk dikursi ketua dewan, mampu menampung semua aspirasi dan kebutuhan masyarakat di Kabupaten Sampang. Tak hanya itu calon yang ada diharapkan mampu menjadi pemimpin yang amanah dan bertanggung jawab. (Hyd/Lim)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 30 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Suaminya Dibunuh di Depan Anaknya, Istri Korban Menangis Didepan Hakim

25 September 2024 - 11:23 WIB

Bapenda Bangkalan Belanjakan Hampir Seratus Juta Rupiah untuk Beli Pita Printer 

25 September 2024 - 11:09 WIB

Deklarasi Kampanye Damai KPU, Pj Bupati Bangkalan Sayangkan Tempat Duduk Masing-masing Paslon

25 September 2024 - 07:40 WIB

Gelar Deklarasi Kampanye Damai, KPU Bangkalan Ajak Masyarakat Hindari Berita Hoax dan Jangan Mudah Terprovokasi

25 September 2024 - 06:56 WIB

Horeee, PNS Boleh Menghadiri Kampanye Paslon Bupati dan wakil Bupati Bangkalan

24 September 2024 - 22:19 WIB

Pilkada Bangkalan Masuk Tahap Krusial, Bawaslu: Kemaren Sembunyi-sembunyi Sekarang Silahkan Dimanfaatkan

24 September 2024 - 14:08 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA