Menu

Mode Gelap

HUKUM & KRIMINAL · 12 Dec 2018 15:40 WIB ·

Penyidik Kambing Etawa Periksa Saksi Sambil Foya-foya, Kejari Terancam Dilaporkan ke KPK


Penyidik Kambing Etawa Periksa Saksi Sambil Foya-foya, Kejari Terancam Dilaporkan ke KPK Perbesar

Kasi Pidsus Kejari Bangkalan Hendra Purwanto Arifin (pegang mik) saat menemui pendemo

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Pendemo kasus kambing etawa mengancam Kejari Bangkalan akan dilaporkan ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan Kejaksaan Agung (Kejagung).

Pasalnya kata pendemo yang mengatasnamakan Rumah Advokasi Rakyat itu penyidik kasus kambing etawa meminta sejumlah uang kepada salah satu saksi untuk dibuat foya-foya.

“Anehnya penyidik malah memeriksa saksi di salah satu hotel di Surabaya,” ujar Korlap Aksi Risang Bima Wijaya saat menggelar aksi didepan Kantor Kejari Bangkalan, Rabu (12/12/2018).

Risang mengaku sudah mengantongi bukti berupa foto untuk dibawa melapor ke KPK dan Kejagung. Dalam waktu dekat pihaknya akan segera melaporkan hal itu.

“Insyaallah minggu depannya lagi saya berangkat melapor,” imbuhnya.

Dengan begitu Risang menganggap kinerja penyidik Kejari Bangkalan sama sekali tidak profesional.

“Kasus seperti ini saja bisa lama penyelesaiannya. Mahasiswa jurusan hukum saja mampu suruh nangani kasus ini,” jelasnya.

Menanggapi hal itu Kasi Pidsus Kejari Bangkalan Hendra Purwanto Arifin saat menemui pendemo membantah tudingan para pendemo itu.

“Itu tidak benar. Silahkan jika memang punya bukti laporkan saja,” katanya.

Ia mengaku selama ini selalu mengawasi kinerja tim yang ada dibawahnya. “Baik dari intel ataupun dari Pidsus sendiri saya tahu dari awal,” pungkasnya. (Lim)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Mantan Bupati Probolinggo Kembali Tersandung Kasus, Kali Ini Diduga Menerima Gratifikasi dan Pencucian Uang

2 May 2024 - 18:00 WIB

Beda Keterangan Pj Bupati dan Plt Kepala Disdag Bangkalan, Pedagang Pasar Ancam Demo Besar-besaran

2 May 2024 - 15:04 WIB

Ribuan Calon Mahasiswa Ikuti Seleksi UTBK UTM

30 April 2024 - 20:54 WIB

Pemerintah Sampang Dampingi Pelaku Usaha Kreatif

30 April 2024 - 16:23 WIB

Aneh, Disbudpar Bangkalan Tak Tahu Ada Pengembangan Bangunan Ruko di TRK

30 April 2024 - 11:31 WIB

Mendapat Apresiasi Sebagai Mahasiswa Berprestasi Saat Wisuda, Erlina Bagi 3 Tips Kiat Sukses untuk Mahasiswa

29 April 2024 - 20:21 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA