Menu

Mode Gelap

HUKUM & KRIMINAL · 12 Dec 2018 04:10 WIB ·

Pelaku Penembakan di Kecamatan Talango Masih Misterius


Pelaku Penembakan di Kecamatan Talango Masih Misterius Perbesar

Kasat Reskrim Polres Sumenep, AKP. Tego S. Marwoto

SUMENEP, Lingkarjatim.com – Kasus penembakan Ibnu Fajar (42) warga Desa Cabbiya, Kecamatan Talango, Kabupaten Sumenep hingga saat ini masih misterius. Meskipun sudah terjadi delapan bulan yang lalu (April 2018), pihak kepolisian belum berhasil mengungkap pelaku penembakan misterius yang mengakibatkan korban meninggal dunia.

Kasat Reskrim Polres Sumenep, AKP. Tego S. Marwoto mengatakan, hingga saat ini pihaknya masih menunggu hasil penelitian barang bukti dari Kepolisan Daerah (Polda) Jawa Timur.

“Kitapun sebenarnya juga sudah bekerja sama dengan tim IT nya Polda, di back up sama Jatanras nya Polda juga, jadi saya belum mendapat hasil analisa yang dilakukan IT Polda,” Kata Tego.

Tego Menambahkan, Kasus penembakan di Pulau Talango memiliki tingkat kesulitan yang lebih jika dibandingkan dengan kasus lain yang saat ini sudah berhasil diungkap oleh Polres Sumenep.

“Masing-masing peristiwa kasus pembunuhan itu punya tingkat kesulitan yang berbeda-beda,” Tukasnya.

Untuk diketahui, pada Jumat 20 April 2018, Ibnu Hajar ditembak orang tak dikenal sekitar pukul 18.45 Wib saat hendak mengirim beras ke panti asuhan, di Dusun Beringinan, Desa Gapurana, Kecamatan Talango, Sumenep.

Korban ditembak saat mengendarai motor Honda Beat bernopol B 4906 TCJ warna putih, dengan membawa karung berisi beras. Saat keluar rumah sekitar 10 meter, korban ditunggu oleh seseorang. Lantas korban ditembak dari jarak dekat dan menyebabkan Ibnu Hajar meninggal dunia. (Lam/Lim)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Upacara Hardikans, Disdik Sampang Mengajak Semua Elemen untuk Mewujudkan Mutu Pendidikan yang Lebih Baik

4 May 2024 - 13:29 WIB

Tarif Harga Dasar Air Tanah di Sampang Naik yang Awalnya 350 Sekarang 3000 Per Kubik, Ternyata Ini Penyebabnya

4 May 2024 - 07:24 WIB

Bermodal Kedekatan dengan Gus Halim Iskandar, Mas Umam Percaya Diri Akan Mendapatkan Rekom Calon Wabup Sidoarjo

3 May 2024 - 22:33 WIB

Mantan Bupati Probolinggo Kembali Tersandung Kasus, Kali Ini Diduga Menerima Gratifikasi dan Pencucian Uang

2 May 2024 - 18:00 WIB

7 Kali Berturut-turut Raih WTP dari BPK, Pj Bupati: Semoga Menjadi Motivasi

2 May 2024 - 17:56 WIB

Beda Keterangan Pj Bupati dan Plt Kepala Disdag Bangkalan, Pedagang Pasar Ancam Demo Besar-besaran

2 May 2024 - 15:04 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA