Menu

Mode Gelap

HUKUM & KRIMINAL · 29 Apr 2018 07:30 WIB ·

Bonceng Tiga, Pemuda Asal Sampang Tabrak Mobil dari Arah yang Berlawanan


Kecelakaan di Gunung Gigir Perbesar

Kecelakaan di Gunung Gigir

Kecelakaan di Jl Lombeng Dejeh

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Kecelakaan terjadi di Jl. Raya Lombang Dajah, Blega, Bangkalan antara sepeda motor dan Mobil merek Mitsubishi pukul 05.00 Wib tadi pagi, Minggu (29/4/2018).

Sepeda motor merek Honda dengan nopol L 4090 PX dikendarai oleh tiga orang, yaitu Ahmad (17) Holik (21) dan Dani (17). Mereka melaju dari arah barat menuju ke arah timur.

Ketika sampai di tempat kejadian perkara (TKP) sepeda motor yang dibonceng tiga orang itu mengambil jalan arah berlawanan. Naas mobil merek Mitsubishi melaju dari arah timur dengan nopol BH 1642 LZ yang dkemudikan oleh Abdul Muin Hasan Busri (34).

“Sepeda motor itu berboncengan tiga, setelah di TKP tabrakan tidak bisa dihindari karena ada mobil dari arah yang berlawanan,” kata Kasubag Humas Polres Bangkalan, AKP Bidaruddin.

Diketahui dua orang korban yang mengendarai sepeda motor berasal dari Desa Banjar Kecamatan Kedundung, Sampang. Sementara satu orang Dani Zainuddin pemuda asli Barisan Indah, Sampang. Ketiganya mengalami luka parah.

AKP Bidaruddin menjelaskan Ahmad mengalami patah tulang terbuka kaki kiri, patah tulang tertutup betis kaki kanan kiri, patah tulang tertutup tangan kanan di pergelangan lengan, dislokasi siku tangan kanan.

Sementara Holik mengalami luka patah tulang tertutup paha kaki kiri dan bengkak, patah tulang terbuka tangan kiri, dislokasi tangan kanan, patah tulang terbuka kaki kanan, luka robek paha kaki kanan bagian bawah dan luka robek betis kanan.

Sedangkan Dani Zainuddin mengalami patah tulang terbuka paha kaki kiri dan patah tulang tertutup betis kiri.

“Untuk korban sepeda motor sudah dirujuk  ke Sampang semua, dan untuk barang bukti sepeda motor kita sudah di mako dan yang mobil masih di TKP karena tidak bisa jalan dan masih nunggu derek,” katanya.

Kejadian itu sudah ditangani oleh Unit Laka Polres Bangkalan. (Zan/Lim)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Hanya Butuh Tiga Detik, Spesialis Curanmor Asal Surabaya Ini Bisa Bikin Anda Menangis

26 April 2024 - 07:37 WIB

Jelang Pilkada, PKB Buka Pendaftaran Calon Bupati Bangkalan 2024

24 April 2024 - 17:32 WIB

Peringati HPN 2024, PWI Sidoarjo Bagikan Sembako untuk Warga Terdampak Banjir

24 April 2024 - 17:24 WIB

Halalbihalal dengan Wartawan, PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Gaungkan Peduli Lingkungan

23 April 2024 - 19:52 WIB

Terjerat Kasus Korupsi, Mantan Bupati Malang RK Akhirnya Bebas Bersyarat

23 April 2024 - 16:37 WIB

Pelantikan ASN Sidoarjo Cacat Prosedur, Sekda : Saya Mohon Maaf

23 April 2024 - 16:15 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA