Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 20 Dec 2022 17:58 WIB ·

Sering Banjir, Pemkab Sidoarjo Janji Revitalisasi Drainase Pasar Baru Wadungasri


Sering Banjir, Pemkab Sidoarjo Janji Revitalisasi Drainase Pasar Baru Wadungasri Perbesar

Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor mengecek Pasar Baru Wadungasri. (Foto: Imam Hambali)

SIDOARJO, Lingkarjatim.com – Pedagang Pasar Baru Wadungasri, Kecamatan Waru yang mengeluh karena pasar sering kebanjiran setiap kali musim hujan. Untuk itu, tahun 2023 Pemkab Sidoarjo tengah menyiapkan rencana revitalisasi drainase (saluran air) yang ada di dalam pasar Wadungasri. Selain direvitalisasi, pemkab juga akan membangun DAM di sungai Wadungasri yang letaknya bersebelahan langsung dengan pasar.

Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor mengecek Pasar Baru Wadungasri untuk melihat langsung kondisi drinase yang ada di dalam pasar itu. Saluran yang ada sekarang tampak tidak terintegrasi dan tidak berfungsi dengan baik, bahkan ada yang sudah buntu karena tertutup sampah. Buntunya drainase tersebut menjadi salah satu penyebab air banjir karena air hujan yang masuk ke pasar tidak bisa keluar lewat drainase.

“Sudah kita cek langsung dan ternyata banyak saluran air yang buntu dan tidak berfungsi sebagaimana mestinya. Nanti akan dilakukan penataan drainasenya, diatur supaya air hujan bisa keluar dan tidak menggenang di dalam,” ujar Gus Muhdlor, Selasa (20/12/2022)

Usai mengecek satu persatu saluran air, orang nomor satu di Sidoarjo itu mengatakan, penanganan banjir di kawasan Pasar Wadungasri Waru itu tidak bisa dikerjakan secara parsial. Namun, ia memastikan pihaknya berupaya menuntaskan masalah banjir menahun dengan cara membangun pintu pengatur debit air atau DAM.

“Di sisi timur pasar ini ada sungai dan sudah terlihat dangkal, jadi nanti kita normalisasi kemudian dibangun DAM untuk mengatur debit air. Kita kerjakan komprehensif, drainase ditata, normalisasi juga dikerjakan kemudian dibangun DAM,” terang Muhdlor. (Imam Hambali/Hasin)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Dipastikan Berangkat Juni Mendatang, Ini Pesan Kepala Kemenag untuk 557 CJH Sampang

26 April 2024 - 10:52 WIB

Hanya Butuh Tiga Detik, Spesialis Curanmor Asal Surabaya Ini Bisa Bikin Anda Menangis

26 April 2024 - 07:37 WIB

Jelang Pilkada, PKB Buka Pendaftaran Calon Bupati Bangkalan 2024

24 April 2024 - 17:32 WIB

Peringati HPN 2024, PWI Sidoarjo Bagikan Sembako untuk Warga Terdampak Banjir

24 April 2024 - 17:24 WIB

Halalbihalal dengan Wartawan, PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Gaungkan Peduli Lingkungan

23 April 2024 - 19:52 WIB

Terjerat Kasus Korupsi, Mantan Bupati Malang RK Akhirnya Bebas Bersyarat

23 April 2024 - 16:37 WIB

Trending di HUKUM & KRIMINAL