Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 19 Nov 2018 11:21 WIB ·

Muktamar XXI IPM, Jokowi : Aset Terbesar Adalah Persatuan dan Kerukunan


Presiden Joko Widodo Perbesar

Presiden Joko Widodo

Presiden Joko Widodo menghadiri Muktamar XXI IPM

SIDOARJO, Lingkarjatim.com- Presiden RI, Joko Widodo mengingatkan kalangan pemuda agar tidak pesimis dalam bersaing dikancah nasional hingga internasional. Alasannya, bangsa Indonesia merupakan bangsa yang besar dan mampu untuk bersaing dengan negara manapun.

“Perubahan terbesar saat ini adalah persaingan dan kompetisi antar negara yang sudah sangat ketat. Ini adalah sebuah tantangan yang harus kita respon bersama. Terutama pemuda,” ucapnya saat sambutan pada Muktamar ke XXI Ikatan Pelajar Muhammadiyah di UNMUH, Senin, (19/11/2018).

Meski begitu, pihaknya mengklaim banyaknya kalangan pemuda di Indonesia yang mampu bersaing dengan negara lain. Ia mencontohkan beberapa moment pemuda Indonesia yang menjuarai olimpiade, baik matematika, fisika, maupun olimpiade lainnya.

“Saya yakin, terutama kader IPM bisa bersaing. Kalangan anak muda sekarang tidak takut bersaing dengan negara lain. Setiap ada kejuaraan nasional pasti menjuarai peringkat satu,” aku Jokowi.

Begitu pun dengan persaingan tekhnologi yang ada saat ini, seperti Unicorn Startup, misalnya. Empat dari tujuh negara yang ada, salah satunya berasal dari perwakilan Indonesia.

“Jadi, jangan ada yang merasa kecil hati, ini masa depan saudara,” pesannya.

Jokowi juga menyampaikan Dalam Muktamar ke XXI, kiprah IPM 57 tahun, banyak tokoh Muhammadiyah yang berkontribusi pada masyarakat. Hari ini adalah generasi penerusnya dan tumbuh dari suasana digital.

“Banyak sekali Hastag Muktamar IPM di Media Sosial, bahkan, banyak video ucapan selamat yang ditujukan kepada IPM dan dikirim dari berbagai Negara,” imbuhnya.

Oleh karena itu, ia berpesan untuk terus merawat persatuan dan kesatuan bangsa dengan menjaga karakteristik ke- Indonesiaan dan karakter ke-Islaman.
Pasalnya, Indonesia adalah negara besar dengan bermacam macam budaya dan agama yang berbeda-beda.

“Mari kita jaga, aset terbesar kita adalah persatuan, aset terbesar kita adalah kerukunan, bukan yang lain,” tukasnya.(Mam/Atep/Lim)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Dipastikan Berangkat Juni Mendatang, Ini Pesan Kepala Kemenag untuk 557 CJH Sampang

26 April 2024 - 10:52 WIB

Hanya Butuh Tiga Detik, Spesialis Curanmor Asal Surabaya Ini Bisa Bikin Anda Menangis

26 April 2024 - 07:37 WIB

Jelang Pilkada, PKB Buka Pendaftaran Calon Bupati Bangkalan 2024

24 April 2024 - 17:32 WIB

Peringati HPN 2024, PWI Sidoarjo Bagikan Sembako untuk Warga Terdampak Banjir

24 April 2024 - 17:24 WIB

Halalbihalal dengan Wartawan, PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Gaungkan Peduli Lingkungan

23 April 2024 - 19:52 WIB

Terjerat Kasus Korupsi, Mantan Bupati Malang RK Akhirnya Bebas Bersyarat

23 April 2024 - 16:37 WIB

Trending di HUKUM & KRIMINAL