Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 17 Jun 2021 14:09 WIB ·

Empat dari Sembilan Anggota DPRD Kota Surabaya Terpapar Covid-19 Sembuh


Empat dari Sembilan Anggota DPRD Kota Surabaya Terpapar Covid-19 Sembuh Perbesar

SURABAYA, Lingkarjatim.com – Sebanyak empat dari sembilan anggota DPRD Kota Surabaya yang terpapar covid-19 sembuh. Sementara lima wakil rakyat lainnya masih postif covid-19.

“Lima anggota dewan yang lain perkembangannya terus membaik,” kata Wakil Ketua DPRD Kota Surabaya, Reni Astuti, dikonfirmasi, Kamis, 17 Juni 2021.

Namun, Reni merahasiakan empat anggota DPRD Surabaya yang telah sembuh, demikian juga lima orang yang saat ini masih positif covid-19. Reni juga enggan menjawab kondisi kesehatan Ketua DPRD Kota Surabaya Adi Sutarwijono, yang termasuk terpapar covid-19.

Politisi PKS itu hanya memastikan lima orang yang masih positif dalam kondisinya terus baik. Ia mengaku mengetahui setelah berkomunikasi langsung dengan yang bersangkutan. “Kalau untuk menyebutkan nama, saya harus meminta ijin kepada bersangkutan. Yang jelas kondisinya terus membaik,” ujarnya.

Reni berharap kelima anggota dewan tersebut lekas sembuh. Sehingga bisa kembali beraktifitas seperti semula. “Selama ini sesama anggota dewan kita saling dukung dan saling mendoakan agar semua anggota dewan yang terpapar lekas sembuh,” kata Reni.

Seperti diketahui, ada sembilan anggota DPRD Kota Surabaya terinfeksi covid-19, sepulang dari ziarah ke makam Bung Karno di Blitar. Di antaranya, Ketua DPRD Kota Surabaya Adi Sutarwijono, Siti Maryam, dan Dyah Katarina anggota Komisi D, Budi Leksono Sekretaris Komisi A, dan Anas Karno Wakil Ketua Komisi B. (Amal Insani)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 9 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Suaminya Dibunuh di Depan Anaknya, Istri Korban Menangis Didepan Hakim

25 September 2024 - 11:23 WIB

Bapenda Bangkalan Belanjakan Hampir Seratus Juta Rupiah untuk Beli Pita Printer 

25 September 2024 - 11:09 WIB

Deklarasi Kampanye Damai KPU, Pj Bupati Bangkalan Sayangkan Tempat Duduk Masing-masing Paslon

25 September 2024 - 07:40 WIB

Gelar Deklarasi Kampanye Damai, KPU Bangkalan Ajak Masyarakat Hindari Berita Hoax dan Jangan Mudah Terprovokasi

25 September 2024 - 06:56 WIB

Horeee, PNS Boleh Menghadiri Kampanye Paslon Bupati dan wakil Bupati Bangkalan

24 September 2024 - 22:19 WIB

Pilkada Bangkalan Masuk Tahap Krusial, Bawaslu: Kemaren Sembunyi-sembunyi Sekarang Silahkan Dimanfaatkan

24 September 2024 - 14:08 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA