Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 13 Jan 2021 19:17 WIB ·

Dapat Jatah 33.420 Vaksin, Pemkot Surabaya Siap Lakukan Vaksinasi


Dapat Jatah 33.420 Vaksin, Pemkot Surabaya Siap Lakukan Vaksinasi Perbesar

SURABAYA, Lingkarjatim.com – Pemerintah Kota Surabaya mendapat jatah 33.420 vaksin sionvac dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes). Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Surabaya, Whisnu Sakti Buana, memastikan Kota Pahlawan sudah siap melakukan vaksinasi Covid-19.

“Rencananya vaksinasi ini akan digelar secara simbolis di Halaman Taman Surya Balai Kota Surabaya, pada pekan ini Jumat (15/1),” kata Whisnu, di Surabaya, Rabu (13/1/2021).

Whisnu menjelaskan, persiapan vaksinasi sudah dilakukan mulai dari tenaga vaksinator, hingga menyiapkan cold room yang diletakkan di Gudang Farmasi milik Dinkes Surabaya, Jalan Kalirungkut. “Untuk kapasitasnya sebenarnya mampu menampung 20 ribu. Tetapi yang 10 ribunya digunakan untuk menyimpan reagen swab,” katanya.

Selain itu, dia menjelaskan bahwa sudah menyiapkan cold room yang baru di lokasi yang sama. Tidak hanya itu, untuk kapasitasnya dipastikan lebih besar yakni mencapai 50 ribu. “Kami berharap dalam minggu ini cold room yang baru sudah dapat digunakan,” ujarnya.

Dari 33.420 vaksin itu, lanjut dia, nantinya akan diprioritaskan bagu tenaga kesehatan (nakes) dengan jumlah 33.027 nakes. Oleh sebab itu, dia meminta tambahan sekitar 8 ribu vaksin untuk tenaga lainnya seperti jajaran Polri, TNI, Linmas, Satpol PP, karyawan PT KAI Daop VIII, pegawai Pelabuhan, dan juga PDAM.

Untuk tahap pertama, Whisnu menyebut ada 12 nama yang nantinya akan divaksinasi. Di antaranya Plt Wali Kota, Komandan Resor Militer 084/Bhaskara Jaya, Kapolrestabes Surabaya, Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, Kepala Kejaksaan Negeri Surabaya, Kepala Kepala Kejaksaan Negeri Tanjung Perak, Kepala Kancab BPJS Surabaya, Deputi Direksi BPJS Kanwil Jatim, Kepala Kantor Kementerian Agama, Ketua IDI Surabaya, Direktur RSUD dr. Moh Sowandhie, dan Ketua Tim Penggerak PKK.

“Nanti ada skrining. Tenaganya sudah kami siapkan semua, untuk skrining terakhir pada saat pelaksanaan hari H,” katanya. (Amal Insani)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Dipastikan Berangkat Juni Mendatang, Ini Pesan Kepala Kemenag untuk 557 CJH Sampang

26 April 2024 - 10:52 WIB

Hanya Butuh Tiga Detik, Spesialis Curanmor Asal Surabaya Ini Bisa Bikin Anda Menangis

26 April 2024 - 07:37 WIB

Jelang Pilkada, PKB Buka Pendaftaran Calon Bupati Bangkalan 2024

24 April 2024 - 17:32 WIB

Peringati HPN 2024, PWI Sidoarjo Bagikan Sembako untuk Warga Terdampak Banjir

24 April 2024 - 17:24 WIB

Halalbihalal dengan Wartawan, PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Gaungkan Peduli Lingkungan

23 April 2024 - 19:52 WIB

Terjerat Kasus Korupsi, Mantan Bupati Malang RK Akhirnya Bebas Bersyarat

23 April 2024 - 16:37 WIB

Trending di HUKUM & KRIMINAL