Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 13 Mar 2020 11:49 WIB ·

Beras ‘Ikan Lele Super ‘ Sudah Beredar di Pulau Giligenting, Sama Merk Beda Tuan?


Beras ‘Ikan Lele Super ‘ Sudah Beredar di Pulau Giligenting, Sama Merk Beda Tuan? Perbesar

KPM Saat Menerima Beras Merek ‘Ikan Lele Super’ di e-Warung Iril Jaya

SUMENEP, Lingkarjatim.com — Beras merek ‘Ikan Lele Super’ ternyata sudah beredar di Pulau Gilugenting sebelum penggerebekan salah satu gudang beras oleh pihak Polres Sumenep beberapa waktu lalu. Penggerebekan itu dilakukan dan menemukan beras campuran yang dikemas menjadi merek ‘Ikan Lele Super’ yang hendak dikirim ke Pulau Giligenting terkait Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).

Beras merek itu ternyata sudah beredar di Pulau Giligenting sejak Januari 2020 lalu, padahal beras yang digerebek kepolisian, menurut Kapolres Sumenep hendak didistribusikan bulan Maret 2020 ini. Hal itupun membuat masyarakat setempat resah dan waswas akan beras merek tersebut.

“Jika Polisi berhasil menggagalkan upaya penyelundupan beras oplosan, seharusnya beras sejumlah 10 ton itu belum sampai ke tangan KPM, anehnya beras merk ‘Ikan Lele Super’ dimaksud sudah tiga bulan terdistribusi,” kata Sahrul Gunawan, warga Desa Banbaru, Pulau Giliraja, Kecamatan Giligenting.

Hal itu pun membuatnya waswas, ia merasa pihaknya telah menerima merek yang sama dengan beras campuran yang digrebek Polisi di Gudang UD Yudatama Art yang diduga di bawah naungan Affan Group. Gudang itu sendiri berada di Jalan Merpati 3A Desa Pamolokan, Kecamatan Kota, Sumenep.

“Kami waswas untuk mengkonsumsi beras ini, karena kabar penggerebekan gudang beras oplosan oleh Polisi telah sampai ke telinga warga pulau sini,” imbuhnya.

Ia berharap, pihak Kepolisian segera mengklarifikasi terkait hasil uji lab mengenai keamanan beras merk ‘Ikan Lele Super’ itu. “Jujur, saya masih melarang istri untuk menanak beras itu, bahkan sampai hari ini, sementara untuk kebutuhan sembako sehari-hari kami cukupi dengan membeli di warung tetangga, semoga segera ada kepastian,” ucapnya.

Tidak hanya itu, Hal serupa juga disampaikan KPM lain di Desa Jate, saat ditemui bersama dua anaknya, ibu yang enggan menyebutkan namanya ini, juga menyatakan khawatir akan keamanan beras yang telah didapatkan dari bantuan Pemerintah itu.

“Kabar beras oplosan itu sudah tersebar mas, masyarakat sini sudah pada tahu semua, makanya kita masih waswas, kalau bisa ganti merk ke beras lain lah,” katanya.

Sementara, salah satu agen atau e-warung di Desa Banbaru mengakui, jika selama dua bulan terakhir memang beras merk ‘Ikan Lele Super’ sudah terdistribusi. Bahkan, kata dia, bulan Maret ini sudah dalam proses pendistribusian.

“Sekitar 150 KPM telah menerima beras merk ‘Ikan Lele Super’ ini, mulai dari Januari-Februari, bahkan sampai bulan Maret ini, sudah dalam proses pengiriman,” kata Ifrayim, Pemikik e-Warung Iril Jaya.

Ia menceritakan, untuk di Desa Banbaru sendiri, terdapat dua e-warung yang melayani KPM, selain miliknya satu agen lain disebutkan milik Hj. Nur Aida yaitu e-warung ‘Nabila’.

“E-warung saya melayani 150-an KPM, sementara e-warung Nabila sekitar 100-an, kita satu jalur ngambil beras ke suplier Koperasi Toko Sahabat Makmur Bersama, yang berlokasi di jalan Kamboja, No 11, Pajagalan Sumenep,” sebutnya.

Kata Ifrayim, Rerata e-warung memang mendatangkan beras dari suplier yang sama, khususnya di tiga Desa di Pulau Giliraja. “E-warung ‘Makmur Jaya’ desa Banmaling itu 240-an KPM, untuk agen ‘Dua Saudara’ di desa Jate, penerimanya berjumlah 225, tiga desa ini, ngambil ke suplier yang sama,” imbuhnya.

Terpisah, manager toko Sahabat Makmur, Decky Purwanto saat dihubungi oleh media menyatakan, untuk di Kecamatan Giligenting sendiri rerata dari agen memang meminta beras merk ‘Ikan Lele Super’.

“Untuk yang di pulau Giliraja, Kecamatan Giligenting permintaannya adalah beras merk ‘Ikan Lele Super’ memang. Sebenarnya merk apapun kita siap, tergantung permintaan lah,” terangnya, Kamis (12/3/2020).

Namun demikian kata pria yang akrab disapa Decky ini, kebutuhan merk beras dari masing-masing agen (e-warung) berbeda-beda, sehingga pihaknya mengambil langkah dengan mendatangkan berbagai merk beras kualitas premium dari luar Kota.

“Setiap e-warung kebutuhan berasnya berbeda, tergantung permintaan. Maklum lah saat ini kan sistemnya pasar bebas,” imbuhnya.

Untuk merk ‘Ikan Lele Super’ kata Decky, didatangkan dari Bojonegoro, sementara merk ‘Ikan Paus’ dari Lamongan, dan merk ‘Ikan Leopard’ dia ambil dari Malang. “Kami tidak main lokal mas, kami datangkan langsung dari gudangnya, dan perlu kami tegaskan bahwa tidak ada hubungan dengan gudang beras yang digerebek polisi beberapa waktu lalu itu,” tegasnya.

Dikonfirmasi terpisah, Kapolres Sumenep, AKBP Deddy Supriadi melalui Kasubbag Humas Polres Sumenep, AKP Widiarti saat ditemui di kantornya oleh media menyatakan, untuk penanganan kasus Operasi Tangkap Tangan (OTT) pada gudang UD Yudatama Art sudah dalam proses pemeriksaan saksi ahli.

“Kita saat ini sedang dalam proses pemeriksaan saksi ahli, termasuk juga kita masih menunggu hasil laboratorium, mudah mudahan dalam waktu dekat sudah keluar semua untuk segera dilakukan gelar perkara,” kata Widi.

Disinggung soal beredarnya beras merk ‘Ikan Lele Super’ telah terdistribusi sejak awal bulan pada tahun 2020, mantan Kapolsek Sumenep Kota ini mengaku akan segera menerjunkan tim ahli untuk melakukan investigasi.

“Soal informasi beras merk itu sudah terdistribusi di Giligenting, nanti kita akan cek kebenarannya, kita akan koordinasikan dengan Satreskrim dan Polsek setempat. Intinya, jangan main-main dengan bantuan untuk masyarakat miskin, kasihan mereka,” ucapnya. (Abdus Salam).

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Dipastikan Berangkat Juni Mendatang, Ini Pesan Kepala Kemenag untuk 557 CJH Sampang

26 April 2024 - 10:52 WIB

Hanya Butuh Tiga Detik, Spesialis Curanmor Asal Surabaya Ini Bisa Bikin Anda Menangis

26 April 2024 - 07:37 WIB

Jelang Pilkada, PKB Buka Pendaftaran Calon Bupati Bangkalan 2024

24 April 2024 - 17:32 WIB

Peringati HPN 2024, PWI Sidoarjo Bagikan Sembako untuk Warga Terdampak Banjir

24 April 2024 - 17:24 WIB

Halalbihalal dengan Wartawan, PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Gaungkan Peduli Lingkungan

23 April 2024 - 19:52 WIB

Terjerat Kasus Korupsi, Mantan Bupati Malang RK Akhirnya Bebas Bersyarat

23 April 2024 - 16:37 WIB

Trending di HUKUM & KRIMINAL