Menu

Mode Gelap

HUKUM & KRIMINAL · 19 May 2020 13:19 WIB ·

Terlibat Curas, Dua Kakak Beradik Diringkus Polisi


Terlibat Curas, Dua Kakak Beradik Diringkus Polisi Perbesar

Dua tersangka

SIDOARJO, Lingkarjatim.com – Polresta Sidoarjo meringkus dua pelaku pencurian dengan kekerasan (curas) yang terjadi di jalan Desa Plumbungan Sukodono

Yakni Nurul Yushi Andri alias Ambon Besar (30), dan Nuriyan Yushi Andre alias Ambon Kecil (25), keduanya adalah warga Desa Plumbungan RT 03 RW 01, Sukodono.

Kedua Pelaku merupakan adik kakak tersebut ditangkap setelah melakukan pencurian dengan kekerasan terhadap Budi Santoso (42), warga Petemon Kuburan RT 06/RW 02, Sawahan, Kota Surabaya.

Informasi Yang dihimpun, sebelum membawa lari sepeda motor Honda beat Nopol L 3539 IR milik korban, terlebih dahulu menganiaya korban dengan memukul bagian kepala menggunakan helm, hingga menyebabkan korban mengalami luka dibagian kepalanya.

Kasatreskrim Polresta Sidoarjo AKP Ambuka Yudha Hardi Putra mengatakan, tersangka Andri ditangkap dirumahnya dan tersangka Andre ditangkap saat berada di sebuah warung di Desa Plumbungan, Sukodono.

“Kita tangkap keduanya usai kita menerima laporan dari korban,” terangnya, saat dikonfirmasi Selasa (19/05/2020)

Peran masing-masing tersangka dalam tindak pidana ini lanjut Ambuka, tersangka Andri melakukan pemukulan helm ke kepala korban sekaligus membawa lari motor, sedangkan Tersangka Andre menendang tubuh korban.

“Barang bukti yang berhasil kita dapatkan adalah Sepeda Motor Honda Beat lengkap dengan STNK, serta pecahan helm yang digunakan untuk menganiaya korban,” tegasnya.

Dihadapan petugas, kedua tersangka beralasan kalau mereka hanya meminjam motor korban untuk mengantarkan ibunya. Namun usai digunakan, motor tak dikembalikan melainkan ditaruh di rumah pelaku.

“Atas perbuatannya, kedua tersangka akan dijerat dengan pasal berlapis. Yaitu pasal 365 KUHP tentang Curas serta pasal 170 KUHP tentang pengeroyokan, tegasnya. (Imam Hambali)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Dipastikan Berangkat Juni Mendatang, Ini Pesan Kepala Kemenag untuk 557 CJH Sampang

26 April 2024 - 10:52 WIB

Hanya Butuh Tiga Detik, Spesialis Curanmor Asal Surabaya Ini Bisa Bikin Anda Menangis

26 April 2024 - 07:37 WIB

Jelang Pilkada, PKB Buka Pendaftaran Calon Bupati Bangkalan 2024

24 April 2024 - 17:32 WIB

Peringati HPN 2024, PWI Sidoarjo Bagikan Sembako untuk Warga Terdampak Banjir

24 April 2024 - 17:24 WIB

Halalbihalal dengan Wartawan, PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Gaungkan Peduli Lingkungan

23 April 2024 - 19:52 WIB

Terjerat Kasus Korupsi, Mantan Bupati Malang RK Akhirnya Bebas Bersyarat

23 April 2024 - 16:37 WIB

Trending di HUKUM & KRIMINAL