Menu

Mode Gelap

HUKUM & KRIMINAL · 17 Jan 2024 15:11 WIB ·

Bank Mandiri Enggan Berkomentar Soal Dugaan Penggelapan Dana Rekening Yayasan


Bank Mandiri Enggan Berkomentar Soal Dugaan Penggelapan Dana Rekening Yayasan Perbesar

Pihak Bank Mandiri dan Kuasa Hukum yayasan saat bertemu di rumah makan Aladin Bangkalan (Foto; Moh Iksan)

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Beberapa waktu lalu, Sejumlah orang nasabah Bank Mandiri melakukan aksi demonstrasi di depan kantor cabang Bank Mandiri Bangkalan. Aksi tersebut guna menyikapi adanya dugaan penggelapan yang dilakukan oleh Bank Mandiri Bangkalan terhadap uang salah satu yayasan di Bangkalan.

Kuasa hukum yayasan, Ahmad Zaini mengatakan, pihaknya sudah empat kali mendatangi kantor cabang Bank Mandiri Bangkalan dan bertemu dengan pimpinan Bank tersebut untuk meminta informasi terkait rekening yayasannya.

Namun pihak Bank Mandiri tidak memberikan informasi tersebut dengan alasan harus ada struktur kepengurusan yayasan yang baru. Padahal menurutnya, kepengurusan yayasan sampai saat ini tidak pernah ada perubahan.

“Kami meminta informasi rekening kami, tapi tidak diberikan oleh Bank Mandiri dengan alasan meminta struktur kepengurusan yang baru. Padahal hingga saat ini belum ada perubahan,” ujarnya.

Dia menduga, alasan yang diberikan oleh pimpinan Bank Mandiri Bangkalan itu hanya untuk menutupi adanya indikasi penggelapan uang yayasan oleh oknum-oknum yang tidak bertanggungjawab. Bahkan dia menduga, rekening tersebut sudah ditutup.

“Yayasan ini mulai membuka rekening sejak 24 tahun yang lalu, dan mulai dibekukan rekeningnya sekitar 4 tahun lalu. Bahkan mungkin sudah ditutup, padahal jumlah saldonya diperkirakan sudah mencapai puluhan atau bahkan ratusan miliar,” katanya.

Hari ini, pihak Bank Mandiri bertemu dengan pihak kuasa hukum yayasan yang uangnya diduga digelapkan oleh pihak Bank Mandiri Bangkalan di Rumah makan Aladin Bangkalan.

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 27 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Wow, Bapenda Habiskan Rp. 74 Juta untuk Jasa Konsultasi Update Sofware SIPD 2024

13 September 2024 - 08:33 WIB

Tidak Hanya Menghabiskan Setengah Miliar Lebih untuk Seragam Linmas, Pol PP Bangkalan Juga Sewa Mobil Dinas Seharga Rp.230 Juta

12 September 2024 - 07:29 WIB

Kasus Korupsi Insentif BPPD Sidoarjo, Penasehat Hukum Siskawati Yakin Kliennya Divonis Bebas

11 September 2024 - 17:59 WIB

SD Al Muslim Gelar Simulasi Bencana Gempa Bumi

11 September 2024 - 07:17 WIB

Memberi Kesempatan Kerja ke Penyandang Disabilitas, RSUD Syamrabu Bangkalan Mendapat Pujian

11 September 2024 - 07:13 WIB

Pemkab Sidoarjo Beri Rp 5 Juta ke Setiap Pedagang Korban Kebakaran di Pasar Krian

10 September 2024 - 18:32 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA