BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Sarana sanitasi (toilet) di area Stadion Gelora Bangkalan (SGB) sudah dibangun sejak tahun 2020 lalu. Namun hingga kini, toilet yang menghabiskan anggaran sebesar Rp 180 juta itu tak kunjung difungsikan.
Tahun ini, toilet yang dibangun oleh dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (Diskop UMKM) Bangkalan itu malah meminta tambahan anggaran untuk memfungsikannya.
Hal itu diungkapkan Plt Bupati Bangkalan Mohni saat meninjau toilet tersebut. Menurutnya toilet yang kini menjadi aset Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Bangkalan itu masih membutuhkan tambahan sarana.
Dia mengatakan, sarana yang dibutuhkan seperti tambahan atap dan dimensi pipa. Sementara untuk anggaran yang dibutuhkan sekitar Rp 150 juta.
“Saya baru tahu kalau ini tidak difungsikan, makanya saya langsung bergerak agar bisa segera difungsikan. Masalah ketersediaan anggarannya, kita lihat dulu apakah ada atau tidak, karena sekarang banyak anggaran yang dialihkan ke pendidikan,” ujarnya saat meninjau toilet di SGB Bangkalan, Rabu (15/02/2023).
Selain itu, Mohni juga mengatakan, toilet tersebut nantinya bisa dimanfaatkan oleh masyarakat umum dan akan ditarik retribusi sebagai salah satu potensi penghasil PAD.
“Nanti kalau sudah difungsikan bisa dimanfaatkan oleh Bapenda sebagai salah satu potensi penghasil PAD meskipun kecil,” katanya. (Moh Iksan/Hasin)