Menu

Mode Gelap

Uncategorized · 27 Nov 2022 09:15 WIB ·

Gelar Final Duta Kampus 2022, UTM Berharap Pemenang Bisa Berkontribusi untuk Kemajuan Kampus


Gelar Final Duta Kampus 2022, UTM Berharap Pemenang Bisa Berkontribusi untuk Kemajuan Kampus Perbesar

Peserta duta kampus saat diberikan pertanyaan oleh Dewan juri (Foto : Muhidin)

BANGKALAN, Lingkarjatim.com- Grand Final Pemilihan Duta kampus Potra Potre Universitas Trunojoyo Madura (UTM) digelar pada Sabtu Malam (26/11/22) di Gedung Pertemuan UTM.

Sebanyak 24 mahasiswa lolos mengikuti grand final tersebut, dan menunjukkan kwalitas terbaiknya untuk memperebutkan sebagai duta potra potre UTM 2022.

Dinara maya Julijanti S.sos M. Si. Selaku Pembina Duta Kampus menyampaikan pemilihan Duta itu bertujuan untuk melihat bakat dan potensi dari mahasiswa.

“Ini sebagai wadah bagi teman teman yang mempunyai bakat selama setahun sekali,” Jelasnya.

Peserta lomba potra potre UTM 2022 itu diikuti oleh semua Fakultas, mulai dari fakultas Ekonomi, Hukum, Pertanian, Teknik, Fisib, Keislaman, dan Pendidikan.

“Ini ada perwakilan dari semua fakultas,” Ujarnya.

Dinara sapaan akrabnya menyampaikan bahwa peserta lomba potra potre UTM tidak boleh lebih dari semester 7.

“Ada yang dari semister satu, ada juga yang semester 3, batasan nya tidak melebihi semester 7,” Ucapnya.

Selain itu, ia menjelaskan bahwa dari 24 peserta tersebut nanti akan hanya diambil 3 terbaik sebagai duta Kampus.

“Diambil tiga, tiga potrah tiga potreh, winner wakil satu wakil dua, kemudian ada juara favorit, Juara berbakat dan juara inspiratif,” Jelasnya.

Adapun sistem penilaian peserta duta kampus 2022, Dinara menjelaskan tidak hanya public speaking, tapi dinilai mulai dari administrasi saat pendaftaran pengetahuan hingga tanya jawab diatas panggung.

“Pada saat pendaftaran sudah kami nilai, terus wawancara, dan karantina,” Pungkasnya.

Dia berharap duta kampus 2022 bisa memberikan kontribusi penuh ke kampus, mulai dari kegiatan dan mendukung program UTM, serta di harapkan bisa ikut mempromosikan kampus ke tingkat nasional bahkan internasional.

“Saya berharap satu tahun ke depan duta kampus ini bisa mempromosikan kampus di media sosial,” Pungkasnya. (Muhidin/Hasin)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 28 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Gandeng ICW, Kampus UTM Gelar Pendidikan Anti Korupsi

26 September 2024 - 15:41 WIB

Abdi Desa PMII UTM, Begini Antusias Masyarakat Pendabah, Kamal Bangkalan.

10 September 2024 - 17:08 WIB

Buka Pendaftaran Paslon Bupati dan Wakil Bupati Bangkalan 2024, KPU Sosialisasi Syarat Terbaru yang Harus Dipenuhi

26 August 2024 - 17:09 WIB

Jalan Desa Gemurung-Tebel Rusak, Begini Respon Pemkab Sidoarjo

14 March 2024 - 16:11 WIB

20 Warga Binaan Umat Hindu di Jatim Peroleh Remisi Nyepi

11 March 2024 - 15:54 WIB

GERAK CEPAT MEMBANGUN DESA; KKN 03 STAI AL-HAMIDIYAH BANGKALAN SUKSES TERAPKAN PROGRAM BLUE GREEN ECONOMY

6 January 2024 - 20:24 WIB

Trending di Uncategorized