Menu

Mode Gelap

Uncategorized · 8 May 2020 21:02 WIB ·

Cegah Mata Rantai Covid-19, Karta Tunas Muda Lenteng Timur Bagi-Bagi Masker


Cegah Mata Rantai Covid-19, Karta Tunas Muda Lenteng Timur Bagi-Bagi Masker Perbesar

Bagi-Bagi Masker oleh Karta Tunas Muda Lenteng Timur

SUMENEP, Lingkarjatim.com — Di tengah pandemi corona atau Covid-19, berbagai aksi dan kegiatan sosial dilakukan banyak kalangan. Kalangan pemerintahan, hingga kalangan organisasi kepemudaan. Lebih-lebih, di bulan suci Ramadhan ini, kegiatan semacam itu, semakin banyak dilakukan.

Salah satunya, seperti yang dilakukan Karang Taruna Tunas Muda, Desa Lenteng Timur, Kecamatan Lenteng, Kabupaten Sumenep ini. Dalam aksi sosialnya bertajuk gerakan 1000 masker ini, Karta Tunas Muda bagi-bagi 1000 masker pada masyarakat.

Selain pada masyarakat umum yang melintasi Jalan Raya Lenteng, masker itu juga mereka bagikan pada masyarakat yang terdata kurang mampu di Desa Lenteng Timur. Khususnya, di RT 43 di desa tersebut.

Ketua Karta Tunas Muda, Hamdan mengatakan, gerakan 1000 masker ini dilakukan sebagai wujud perhatian untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona. Terlebih, saat wabah ini melanda, harga masker tiba-tiba melambung drastis.

“Ini adalah bentuk dan aksi solidaritas kami terhadap masyarakat, pengendara roda dua dan roda empat dalam memutus mata rantai pandemi Covid-19,” kata Hamdan, Jum’at (08/05).

Ia juga menjelaskan, dana gerakan yang melibatkan pemerintah desa dan BPD setempat, Koramil, dan Polsek Lenteng ini berasal dari donasi Pengurus dan Anggora Karta Tunas Muda.

“Dana yang digunakan untuk pembuatan masker itu dari hasil donasi atau sumbangan yang dilakukan oleh pengurus dan anggota Karang Taruna Tunas Muda,” tambahnya.

Gerakan ini, kata Hamdan juga dalam upaya membantu pemerintah, mulai pemerintah desa, daerah, provinsi, bahkan pemerintah pusat dalam upaya mencegah penyebaran Covid-19.

Iapun mengatakan, gerakan sosial ini tidak akan dicukupkan sekedar pembagian masker. Pihaknya juga hendak memberikan bantuan sembako pada masyarakat.

“Selain kegiatan bagi-bagi masker kami juga melakukan kegiatan bagi-bagi sembako, dimana sembako tersebut adalah hasil dari donasi anggota BPD Desa Lenteng Timur,” tukasnya. (Abdus Salam).

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 3 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Gandeng ICW, Kampus UTM Gelar Pendidikan Anti Korupsi

26 September 2024 - 15:41 WIB

Abdi Desa PMII UTM, Begini Antusias Masyarakat Pendabah, Kamal Bangkalan.

10 September 2024 - 17:08 WIB

Buka Pendaftaran Paslon Bupati dan Wakil Bupati Bangkalan 2024, KPU Sosialisasi Syarat Terbaru yang Harus Dipenuhi

26 August 2024 - 17:09 WIB

Jalan Desa Gemurung-Tebel Rusak, Begini Respon Pemkab Sidoarjo

14 March 2024 - 16:11 WIB

20 Warga Binaan Umat Hindu di Jatim Peroleh Remisi Nyepi

11 March 2024 - 15:54 WIB

GERAK CEPAT MEMBANGUN DESA; KKN 03 STAI AL-HAMIDIYAH BANGKALAN SUKSES TERAPKAN PROGRAM BLUE GREEN ECONOMY

6 January 2024 - 20:24 WIB

Trending di Uncategorized