Menu

Mode Gelap

HUKUM & KRIMINAL · 26 Sep 2019 09:17 WIB ·

Motif Sementara Pembunuhan Ketapang, Polres Sampang: Balas Dendam


Gambar ilustrasi Perbesar

Gambar ilustrasi

Gambar ilustrasi

SAMPANG, Lingkarjatim.com – Kepolisian Resor (Polres) Sampang terus mendalami tewasnya Munakib, Warga Desa Bunten Barat, Kecamatan Ketapang. Pria 45 tahun itu, meregang nyawa setelah dibacok orang tak dikenal, Rabu siang (25/9). 

Waka Polres Sampang, Komisaris Suhartono mengatakan tim gabung dari Satreskrim dan Polsek Ketapang telah diterjunkan untuk menggelar olah TKP.

Dia berharap, olah TKP dan pemeriksaan saksi-saksi bisa mengungkap motif dan siapa penganiaya Munakib.

Motif sementara, kata Suhartono, diduga balas dendam. Polisi memperoleh informasi yang menyebut di masa lalu korban pernah terlibat kasus pembunuhan.

“Motif sementara yang berkembang adalah dendam, karena korban pernah terlibat kasus pembunuhan beberapa tahun lalu, motif lain kita dalami lagi hingga kini,” kata dia, Kamis (26/9).

Pembunuhan Munakib terjadi Rabu siang kemarin. Dia tengah kongkow di sebuah  warung, ketika beberapa orang menghampiri dan membacok pedagang beras itu hingga tewas.

(Abdul Wahed)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Ribuan Calon Mahasiswa Ikuti Seleksi UTBK UTM

30 April 2024 - 20:54 WIB

Pemerintah Sampang Dampingi Pelaku Usaha Kreatif

30 April 2024 - 16:23 WIB

Aneh, Disbudpar Bangkalan Tak Tahu Ada Pengembangan Bangunan Ruko di TRK

30 April 2024 - 11:31 WIB

Mendapat Apresiasi Sebagai Mahasiswa Berprestasi Saat Wisuda, Erlina Bagi 3 Tips Kiat Sukses untuk Mahasiswa

29 April 2024 - 20:21 WIB

Tertabrak Kereta Api, Pengendara Serta Penumpang Mobil Ayla Langsung Dievakuasi ke Rumah Sakit

29 April 2024 - 18:12 WIB

Didampingi Ibundanya Menggunakan Pakaian Adat Papua Saat Wisuda, Deyanti : Saya Bangga Orang Mengenal Saya Bagian dari Indonesia

28 April 2024 - 19:31 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA