Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 10 Jan 2022 12:11 WIB ·

UTM Teken MoU Bidang Pertanian dengan UIM Makassar


UTM Teken MoU Bidang Pertanian dengan UIM Makassar Perbesar

Rektor UTM Moh Syarif dan Rektor UIM Makassar Hj Andi Majdah M Zain saat menandatangani nota kesepahaman

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Universitas Trunojoyo Madura (UTM) menandatangani nota kesepahaman dan perjanjian kerjasama dengan Universitas Islam Makassar di gedung rektorat UTM, Senin (10/01/2022).

Kerjasama itu dalam rangka sinergi dalam tridharma perguruan tinggi dan bentuk kolaborasi dalam mendukung program Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Indonesia, merdeka belajar-kampus merdeka (MBKM).

Dalam sambutannya, Rektor UTM, H. Muh Syarif mengatakan, banyak hal yang bisa dikerjasamakan dan nantinya bisa ditindaklanjuti, termasuk di bidang pertanian seperti jagung dan lain sebagainya.

“Ada beberapa kesamaan di program kita, mungkin nanti bisa ditindaklanjuti, termasuk pengembangan-pengembangan program yang bisa ditingkatkan. Sehingga ada manfaat yang bisa dirasakan bersama,” ujarnya.

Dia juga mengatakan, pihaknya sangat mengapresiasi atas kunjungan dari UIM Makassar dan berharap kerjasama itu bisa menjadi awal yang baik untuk pengembangan kampus ke depan.

“Semoga ini menjadi awal yang baik untuk pengembangan kampus ke depan, karena ini manjadi bagian yang tidak terpisahkan dari tanggungjawab kita agar bisa memberikan manfaat dan kampus bisa menjadi menara air bukan menara gading,” katanya.

Sementara itu, dalam sambutannya, Rektor Universitas Islam Makassar DR Ir Hj Andi Majdah M Zain M.Si mengucapkan terima kasih atas sambutan luar biasa Rektor Universitas Trunojoyo Madura.

Menurutnya, penandatanganan memorandum Of understanding (MoU) antara UTM dan UIM termasuk Fakultas Pertanian UTM menjadi bentuk kerjasama yang modern dalam dunia pendidikan terkhusus bidang pertanian.

“Era saat ini merupakan era kolaborasi dan maju bersama. Tidak berlaku lagi istilah saling mengalahkan. Tapi bagaimana bisa sama-sama berkolaborasi untuk kontribusi bagi kecerdasan anak bangsa,” kata Majdah.

Selain itu, dia juga mengatakan, UTM sangat menginspirasi tentang bagaimana kampus ini mengkhususkan pengembangan potensi lokal daerah.

“Banyak yang menginspirasi kami, khususnya terkait bagaimana penelitian yang harus dibreakdown sampai ke tingkat mahasiswa. Kami banyak belajar dari UTM ini,” katanya.

Dia juga berharap MoU yang sudah ditandatangani itu bisa menjadi momentum bersama untuk saling memajukan dan mensupport. Apa yang dilihat dan ditemukan di UTM, kata dia, akan menjadi oleh-oleh untuk kemudian dikembangkan dan merancang sebuah program sesuai amanat perguruan tinggi.

“Kerjasama ini nanti akan ditindaklanjuti di fakultas masing-masing. Mudah-mudahan UIM bisa mengikuti jejak UTM untuk maju dan berkembang,” ucapnya. (Moh Iksan/Hasin)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Komitmen untuk Tidak Korupsi, Pejabat Pemkab Bangkalan Tanda Tangani Pakta Integritas

27 April 2024 - 07:22 WIB

Dipastikan Berangkat Juni Mendatang, Ini Pesan Kepala Kemenag untuk 557 CJH Sampang

26 April 2024 - 10:52 WIB

Hanya Butuh Tiga Detik, Spesialis Curanmor Asal Surabaya Ini Bisa Bikin Anda Menangis

26 April 2024 - 07:37 WIB

Jelang Pilkada, PKB Buka Pendaftaran Calon Bupati Bangkalan 2024

24 April 2024 - 17:32 WIB

Peringati HPN 2024, PWI Sidoarjo Bagikan Sembako untuk Warga Terdampak Banjir

24 April 2024 - 17:24 WIB

Halalbihalal dengan Wartawan, PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Gaungkan Peduli Lingkungan

23 April 2024 - 19:52 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA