Menu

Mode Gelap

LINGKAR DESA · 15 Sep 2023 19:38 WIB ·

Kolaborasi Dengan Puskesmas, Mahasiswa UTM Berikan Layanan Kesehatan ODGJ 


Kolaborasi Dengan Puskesmas, Mahasiswa UTM Berikan Layanan Kesehatan ODGJ  Perbesar

Sampang, Lingkarjatim.com,- Mahasiwa Universitas Trunojoyo Madura (UTM) berkolaborasi dengan puskesmas Desa Tambak, kecamatan Omben Sampang melaksanakan posyandu jiwa untuk memeriksa kondisi kesehatan Orang Dengan Ganguan Jiwa (ODGJ) di desa setempat, Jumat (15/09/23).

Posyandu jiwa adalah salah satu program layanan yang diadakan khusus untuk mengecek kondisi kesehatan para pasien ODGJ yang ada di lingkungan sekitar.

Kali ini terdapat sebanyak enam pasien ODGJ yang mendapatkan pelayanan kesehatan Posyandu jiwa yang dilaksanakan di salah satu kediaman pasien ODGJ.

Dengan adanya kegiatan posyandu jiwa ini diharapkan para pasien ODGJ bisa mendapatkan rekam jejak kesehatan serta pelayanan pengobatan rutin secara berkala.

Setiap pasien ODGJ mendapatkan pelayanan kesehatan berupa pemeriksaan tensi darah serta pemberian obat-obatan menyesuikan terhadap kesehatan masing-masing ODGJ.

“Kegiatan posyandu jiwa sangat membantu para pasien ODGJ terutama dalam hal pemberian obat-obatan dan pemeriksaan kondisi kesehatan jiwa para pasien ODGJ. Selain hal itu, dengan kegiatan ini para pasien ODGJ juga dapat tetap terhubung dengan pihak dinas kesehatan khususnya puskesmas agar memiliki rekam jejak kondisi perkembangan kesehatan jiwa mereka,” Ucap Fadia Nur Ardini ketua tim Abdimas Merdeka belajar Kampus Merdeka 2023.

Menurutnya hal tersebut juga sesuai dengan tujuan diselenggarakannya Posyandu jiwa yaitu untuk memudahkan akses pelayanan kesehatan bagi pasien ODGJ untuk mencapai kondisi kesehatan jiwa yang stabil dan mengalami perkembangan yang positif. (Hasin)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 38 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Kado Istimewa Akreditasi Unggul, Rektor UTM Ingin Mengangkat Derajat Masyarakat Madura Ditingkat Nasional dan Global

25 September 2024 - 19:02 WIB

Sinergi UTM-UNEJ Dampingi Penerapan Sistem Pengelolaan Tanaman Terpadu Guna Kurangi Input Pertanian Sintetik dan Peningkatan Produktivitas Lahan Pertanian di Pamekasan

23 September 2024 - 19:04 WIB

Tingkatkan Pendaftaran Hak Kekayaan Intelektual, LPPM UTM Gelar Workshop HKI dan Pendampingan Paten

18 September 2024 - 14:13 WIB

SD Al Muslim Gelar Simulasi Bencana Gempa Bumi

11 September 2024 - 07:17 WIB

Bengkel Jurnalistik Ala PWI Sidoarjo

31 August 2024 - 23:31 WIB

Tanamkan Wawasan Kebangsaan SMP Al Muslim Gelar LDKS

30 August 2024 - 23:22 WIB

Trending di PENDIDIKAN