Hadiri Maulid dan Haul Kiai Hamid La Nyalla Berharap Ulama Jadi Pemersatu

La Nyalla saat menghadiri acara maulid nabi

PASURUAN, Lingkarjatim.com – Bakal calon gubernur Jawa Timur, Ir. H. La Nyalla Mahmud Mattalitti berharap para ulama tetap mengambil peran sebagai pemersatu umat di tengah perbedaan. Demikian dikatakan La Nyalla di sela menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan haul ke-36 KH Abdul Hamid bin Abdullah Umar di Pasuruan, Selasa (28/11/2017).

“Para ulama adalah penerus nabi. Karena itu ulama adalah sumber dan pemberi tauladan atas nilai-nilai spiritual. Tauladan moral dan etik bagi kehidupan kita berbangsa dan bernegara ini. Karena itu, di tengah kondisi sosial masyarakat yang rawan perpecahan dan konflik, ulama harus tetap berperan sebagai pemersatu umat,” ungkapnya.

Dikatakan La Nyalla, Indonesia adalah negeri yang dibangun di tengah perbedaan. Berkat jasa para ulama, kita sebagai bangsa terikat dengan nilai Ketuhanan yang Maha Esa, sehingga diikuti dengan sila-sila lainnya dalam Pancasila.

“Indonesia ini memang bukan negara Islam. Tetapi sila pertama Pancasila adalah jiwa bangsa ini. Sehingga melahirkan keadilan, kemanusian yang beradab, persatuan, kebijaksanaan dan keadilan sosial. Oleh karena itu bagi saya, ulama adalah jawaban atas segala persoalan. Selama ulama berperan sebagai penjaga negeri ini, maka insya Allah aman dan sentosa negeri ini,” pungkasnya. (*)

Leave a Comment