Menu

Mode Gelap

POLITIK PEMERINTAHAN · 14 Sep 2023 18:32 WIB ·

Dua Proyek Besar Pemkab Sidoarjo Ditarget Selesai Akhir Desember


Dua Proyek Besar Pemkab Sidoarjo Ditarget Selesai Akhir Desember Perbesar

Progres Proyek Flyover Krian. (Foto: Istimewa)

SIDOARJO, Lingkarjatim.com – Dua proyek megah Pemerintah Kabupaten Sidoarjo yaitu flyover pengganti JPL 64 Krian progresnya sudah mencapai 83 persen dan flyover JPL 79 Tarik progres pengerjaannya sudah mencapai 76 persen.

Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali mengatakan, kedua proyek tersebut akan selesai pada akhir tahun 2023. Sejauh ini progres konstruksi untuk JPL 64 Krian sudah mencapai 83 persen. Sedangkan progres konstruksi untuk JPL 79 Tarik mencapai 76 persen.

“Kondisi fisik kedua proyek flyover Krian dan Tarik ini telah mencapai progress yang memuaskan yaitu 83 persen untuk flyover Krian, sedangkan untuk flyover Tarik sudah mencapai 76 persen. Saat ini, flyover telah tersambung satu dengan lainnya, termasuk pengecoran di atas permukaan jembatan juga sudah dilakukan,” terangnya, Kamis (14/09/2023)

Melihat progress ini, Muhldor Bupati alumni Universitas Airlangga optimis bahwa proyek selesai sesuai target yaitu Desember 2023 mendatang.

“Kita optimis kedua proyek megah ini rampung akhir tahun, sehingga nanti Januari 2024 akan masuk uji kelayakan. Saat ini pengerjaan tinggal pemasangan penerangan jembatan umum (PJU) di sepanjang flyover serta pengerjaan finishing lainnya,” ucapnya.

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 8 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Bersumber dari DD, PJU di Desa Banyumas Telan Anggaran Ratusan Juta

26 July 2024 - 10:13 WIB

Pemkab Sidoarjo Janji Jembatan Kedungpeluk Segera Dibangun

24 July 2024 - 19:27 WIB

Pemecatan Dianggap Diskriminatif, Fathur Rosi Gugat Lima Instansi Sekaligus

23 July 2024 - 13:04 WIB

Pembangunan Taman Desa Banyumas Habiskan Ratusan Juta, Kondisinya Memprihatinkan

23 July 2024 - 08:40 WIB

Terungkap, Ternyata Pemotongan Insentif ASN BPPD Sidoarjo Mengalir ke Instansi Lain

22 July 2024 - 18:49 WIB

Bawaslu Pastikan Kelompok Rentan Terdata dan Masuk Daftar Pemilih

22 July 2024 - 16:49 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA