Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 11 Oct 2018 14:58 WIB ·

Untuk Mengurai Kemacetan, 50 Lapak Pedagang Buah di Pasar Blega Ditata Ulang


Satpol PP dibantu Masyarakat menata ulang lapak pedagang pasar buah di Pasar Blega demi mengurai kemacetan. Perbesar

Satpol PP dibantu Masyarakat menata ulang lapak pedagang pasar buah di Pasar Blega demi mengurai kemacetan.

Satpol PP dibantu Masyarakat menata ulang lapak pedagang pasar buah di Pasar Blega demi mengurai kemacetan.

BANGKALAN, Lingkarjatim.com– Untuk mengurai kemacetan di Pasar Blega yang menjadi jalur utama Madura, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Bangkalan menertibkan Pedagang buah di Pasar Blega.

Sekitar 25 Personel diturunkan Satpol PP untuk penertiban tersebut.

“Ini sifatnya penataan. Personel diturunkan untuk memindah lapak pedagang ke tempat yang sudah diatur,” ujar Kasi Operasional Satpol PP Bangkalan Moh Nakip, Kamis (11/10/2018).

Jumlah lapak buah-buahan yang lebih dari 50 lapak akan diatur sesuai pemberitahuan yang telah disosialisasikan minggu lalu.

“Sekali lagi kami tegaskan ini hanya penataan ulang, tidak ada yang kita rugikan dan kita usir, agar terlihat rapi tidak menggangu pengguna jalan,” ungkap Kabid Pengelolaan Pasar Dinas Perdagangan (Disdag) Kabupaten Bangkalan Sutanto.

Sutanto menambahkan dengan penataan ulang, lapak-lapak pedagang buah akan ditempatkan tepat berada di depan kios pasar dengan jarak kurang lebih satu meter.

“Kami mundurkan, tapi tetap ada jarak dengan kios terdepan pasar, dengan jarak kurang lebih satu meter,” imbuhnya.

Pihaknya bersyukur lantaran penataan berlangsung cepat tanpa kendala karena para pedagang dengan sadar membantu proses pemindahan lapak.

“Jadi lapak buah ini tertib sepanjang 100 meter. Syukur alhamdulilah masyarakat mau membantu proses penataan,” terangnya.

Setelah pasar Blega, lanjut Sutanto, pihaknya sudah mengantongi surat penataan Pasar Tanah Merah.

“Izin sudah kita dapatkan, dalam waktu dekat kita akan memasang pagar pembatas di Pasar Tanah Merah,” tutupnya. (Atep/Lim)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Jelang Pilkada, PKB Buka Pendaftaran Calon Bupati Bangkalan 2024

24 April 2024 - 17:32 WIB

Peringati HPN 2024, PWI Sidoarjo Bagikan Sembako untuk Warga Terdampak Banjir

24 April 2024 - 17:24 WIB

Halalbihalal dengan Wartawan, PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Gaungkan Peduli Lingkungan

23 April 2024 - 19:52 WIB

Terjerat Kasus Korupsi, Mantan Bupati Malang RK Akhirnya Bebas Bersyarat

23 April 2024 - 16:37 WIB

Pelantikan ASN Sidoarjo Cacat Prosedur, Sekda : Saya Mohon Maaf

23 April 2024 - 16:15 WIB

Tabrak Mobil Tronton, Suami Istri Pengendara Honda Vario Meninggal Dunia

23 April 2024 - 15:42 WIB

Trending di HUKUM & KRIMINAL