Menu

Mode Gelap

HUKUM & KRIMINAL · 13 Aug 2018 06:02 WIB ·

Polres Bangkalan Amankan 124 Pelaku Kriminal Selama Satu Bulan


Beberapa tersangka kasus kriminal yang berhasil diamankan Perbesar

Beberapa tersangka kasus kriminal yang berhasil diamankan

Beberapa tersangka kasus kriminal yang berhasil diamankan

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Polres Bangkalan berhasil mengamankan 124 pelaku kriminal di berbagai kecamatan selama satu bulan ini dimulai pada tanggal 06 Juli sampai 11 Agustus 2018.

Hal itu disampaikan oleh Waka Polres Bangkalan, Kompol Imam Paudji ketika merilis hasil penangkapan pelaku kriminal.

“Kita amankan pelaku kriminal satu bulan terakhir ini,” katanya,Senin (13/08/2018).

Ia menambahkan jika pelaku kriminal yang masih proses penyelidikan itu diantaranya pelaku pencurian dengan kekerasan (Curas) ada enam laporan dengan sebelas tersangka.

Sementara pencurian dengan pemberatan (Curat) satu laporan dengan satu tersangka, barang buktinya berupa satu unit sepeda motor.

“Diantaranya itu pencurian sapi, sepeda motor, juga maling AC yang berhasil kita ringkus,” ujarnya.

Selain Curas dan Curat juga ada pencurian biasa (Curbis) dengan satu laporan satu tersangka. Sementara itu ada tujuh pelaku judi yang juga diamankan.

Imam Paudji juga menambahkan bahwa petugas kepolisian berhasil mengamankan aksi premanisme di Bangkalan.

Diantaranya Sajam dengan dua tersangka, pelaku penganiayaan satu tersangka, parkir liar sebanyak 88 orang, pengamen tujuh orang, balap liar tiga orang terakhir mabuk-mabukan dua orang.

“Ada 100 orang kita beri pembinaan, dan 24 orang proses penyelidikan  termasuk kasus penganiayaan, karena ada dua laporan dengan satu tersangka,” terangnya. (Zan/Lim)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Jelang Pilkada, PKB Buka Pendaftaran Calon Bupati Bangkalan 2024

24 April 2024 - 17:32 WIB

Peringati HPN 2024, PWI Sidoarjo Bagikan Sembako untuk Warga Terdampak Banjir

24 April 2024 - 17:24 WIB

Halalbihalal dengan Wartawan, PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Gaungkan Peduli Lingkungan

23 April 2024 - 19:52 WIB

Terjerat Kasus Korupsi, Mantan Bupati Malang RK Akhirnya Bebas Bersyarat

23 April 2024 - 16:37 WIB

Pelantikan ASN Sidoarjo Cacat Prosedur, Sekda : Saya Mohon Maaf

23 April 2024 - 16:15 WIB

Tabrak Mobil Tronton, Suami Istri Pengendara Honda Vario Meninggal Dunia

23 April 2024 - 15:42 WIB

Trending di HUKUM & KRIMINAL