Meriah, Karnival dan Kirab Budaya di Hari Jadi ke-487 Kabupaten Bangkalan

Penampilan salah satu peserta karnival dan kirab

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Ratusan warga memadati karnival dan Kirab Budaya Hari Jadi ke-487 Kabupaten Bangkalan, Rabu (24/10/2018).

Rangkaian arak-arakan dengan tema ‘Eksotika Ikon Bangkalan’ itu di mulai dari depan Pondopo Agung Bupati Bangkalan, Rw. 07, Kraton, Kecamatan Bangkalan, Kabupaten Bangkalan.

Beragam kesenian daerah Kabupaten Bangkalan ditampilkan dalam karnival dan kirab tersebut.

Bupati Bangkalan R Abdul Latif Amin Imron secara simbolis melepas rombongan arak-arakan itu.

Peserta karnival dari unsur pelajar SMP dan SMA sebanyak 20 peserta. Sedangkan kirab itu diikuti perwakilan dari 18 Kecamatan di Kabupaten Bangkalan.

Para warga yang hadir tampak antusias menyaksikan rangakaian karnival dan kirab. Beberapa warga tampak mengabadikan momen itu menggunakan kamera ponselnya.

Usai kegiatan, Ra Latif (sapaan Bupati Bangkalan) menyampaikan apresiasi terhadap kegiatan karnival dan kirab budaya itu.

Oleh karena itu, karnival dan kirab yang menampilkan devile seni dan budaya dari Kabupaten Bangkalan ini perlu lebih ditingkatkan lagi dari gaung kesakralannya.

“Mungkin yang akan kami evaluasi adalah dalam bentuk roh menjiwai kesakralannya karena bagaimanapun juga hari jadi ini kan milik seluruh masyarakat Kabupaten Bangkalan,” ujarnya.

Jadi kedepan kata Ra Latif berharap bisa lebih dimaksimalkan lagi tingkat partisipasi seluruh lapisan masyarakat dengan kreatifitas yang menggambarkan muatan lokal budaya Kabupaten Bangkalan.

“Terutama menyangkut maksimalisasi peran semua lapisan masyarakat termasuk SKPD dengan berbagai kreatifitas dan inovasi yang menggambarkan muatan lokal,” pungkasnya. (Atep/Lim)

Leave a Comment