Lakukan Salamatan di Desa Jambu, Tomas Desa Setampat Apresiasi Kapolres Bangkalan

Kapolres Bangkalan bersama tokoh masyarakat dan tokoh agama Desa Jambu.

BANGKALAN, Lingkarjatim.com– Untuk meningkatkan sinergitas antara Polri dan masayarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kantibmas) Desa Jambu, Kecamatan Burneh, Kapolres Bangkalan AKBP Bobby Pa’ludin Tambunan melakukan ibadah sholat Jum’at bersama masyarakat ( SALAMATAN ) setempat, di Mesjid yang berada di Jl. RKH Munir Desa jambu, Jumat (12/10/2018).

Seusai melaksanakan sholat Jum’at, Bobby langsung melakukan silaturrahmi dengan Kepala Desa Jambu, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta masyarakat Desa Jembu agar turut membantu petugas Kepolisian dalam menjaga keamanan di Desanya.

“Harapan saya hubungan antara polri dan masyarakat ini lebih baik, lebih harmonis dan lebih dekat sehingga masyarakat tidak sungkan atau tidak takut untuk melapokan jika menemukan hal hal yang berkaitan dengan tugas kepolisian,” ungkap Bobby kepada Lingkarjatim.com.

Harapan yang lain kata Bobby, masyarakat dapat membantu aktif atas tugas tugas kepolisian. Sebab Polisi juga banyak kekurangannya.

“Polisi tidak dapat bekerja secara maksimal tanpa dibantu masyarakat. Alhamdulillah kegiatan yang kami lakukan ini sangat direspon positif oleh masyarakat,” papar dia.

Respon positif atas program SALAMATAN Polres Bangkalan tersebut salah satunya datang dari Moh Fahad, salah satu tokoh masayarakat Desa Jambu.

“Kami masyarakat Desa Jambu sangat mengapresiasi upaya dari Kapolres Bangkalan dalam mengajak masyarakat bersinergi menjaga Kantibmas,” ujar Fahad.

Oleh karena itu ia mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Bangkalan yang telah melibatkan masyarakat untuk bersama sama menjaga Kantibmas.

“Kami ucapkan terima kasih kepada Pak Kapolres. Semoga hubungan baik antara kami masyarakat Desa Jambu dan Polres Bangkalan terus baik, harmonis,” tutup Fahad. (Atep/Lim)

Leave a Comment