Jelang Lebaran, Kawasan Alun-alun Bangkalan Jadi Pasar

Suasana trotoar kawasan alun-alun Bangakalan jelang lebaran

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Tak salah jika orang menyebut bulan ramadhan adalah bulan penuh berkah. Buktinya banyak orang yang selalu menyambutnya dengan sukacita. Selain obral pahala, bulan ramadhan juga mengobral rezeki terutama menjelang hari raya.

Seperti yang terjadi setiap tahun, jelang lebaran pedagang menggelar dagangannya di trotoar kawasan Alun-alun Bangkalan. Salah satunya adalah penjual pakaian busana muslim seperti songkok, sarung, kerudung dan segala asesoris lainnya. Biasanya para pedagang menggelar dagangannya sejak pukul 18.00 WIB hingga pukul 23.00 WIB.

Meskipun pada dasarnya mereka tahu bahwa berdagang di trotoar tersebut dilarang namun tetap saja nekat berjualan tanpa rasa takut diusir oleh petugas keamanan.

“Saya jualan di sini hanya pada bulan puasa saja kok. Itupun 1 minggu sebelum lebaran”, ujar Jufri salah satu pedagang pakaian anak-anak, Sabtu (9/6/2018).

Semua pedagang bersyukur karena pemerintah tidak melarang berjualan di trotoar saat menjelang lebaran. “Buktinya kami tidak di usir sama Satpol PP,” imbuhnya.

Yang menarik, kebanyakan para pedagang hanya bermodalkan meja atau tikar seadanya dengan sedikit pencahayaan lampu. Dengan alas tikar para pedagang menata dan menumpuk dagangannya. (Roh/Lim)

Leave a Comment