Ini Alasan Ra Bir Aly Mundur Dari Pencalonan Jalur Independen

Ra Bir Aly saat menandatangani surat pengunduran dirinya di KPUD Bangkalan

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Salah satu Bakal Calon Bupati Bangkalan yang mendaftar lewat jalur independen Ra Bir Aly positif mengundurkan diri dari pencalonannya. Ada yang menduga mundurnya Ra Bir Aly tersebut karena salah satu partai sudah ada yang akan memberikan rekomendasi.

Salah satu tim hukum Ababil Sulaiman Darwis mengatakan penyebab mundurnya Ra Bir Aly dari jalur independen karena sudah ada titik terang dari salah partai politik yang akan memberikan rekomendasi ke Ra Bir Aly.

“Kalau tidak mundur nantinya takut melanggar PKPU No 3 Pasal 34 karena memang sudah terang rekom dari salah satu partai,” ujarnya saat dikonfirmasi lewat aplikasi WhatsApp, Kamis (30/11/2017).

Jumat pagi (1/12/2017) ia bersama timnya mendatangi kantor KPUD Bangkalan untuk menandatangani surat pengunduran dirinya dan mencabut berkas dukungan KTP terhadap dirinya.

Sementara saat ditanya alasan kenapa ia mundur dari jalur independen, Ra Bir Aly mengatakan salah satu faktor adalah karena sempat ada penolakan kekurangan berkas dukungan dari KPUD Bangkalan.

“Juga karena waktu verifikasi juga sangat mepet sehingga misalkan nanti saya tidak lolos sudah tidak ada kesempatan lagi,” ujarnya.

Oleh karena itu ia mengaku sampai saat ini tetap mengupayakan untuk bisa maju lewat jalur Parpol dengan mendapatkan rekomendasi dari partai politik kepada dirinya.

“Ya kita tunggu saja nanti kejutan saat hari H, yang jelas ini juga agar harapan masyarakat tidak sia-sia,” imbuhnya.

Begitupun, Ketua KPUD Bangkalan Fauzan Jakfar juga mengaku tidak tahu tentang alasan kenapa Ra Bir Aly mundur dari pencalonan jalur independen. Karena menurutnya dalam surat pernyataan pengunduran dirinya tidak dicantumkan alasan.

“Saya juga tidak tahu apa alasannya, karena dalam surat penyataan tidak dicantumkan,” tuturnya. (Zan/Lim)

 

Leave a Comment