Dugaan Pungli PPDB SMA, Cabdin Pendidikan Jatim di Bangkalan Gelar Rapat dengan Kepala Sekolah

Saat tim peduli pendidikan PC PMII Bangkalan menelusuri dugaan pungli

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Cabang Dinas Pendidikan Jawa Timur Wilayah Bangkalan (Cabdin) akan mengadakan rapat bersama seluruh kepala sekolah SMA sederajat se-Kabupaten Bangkalan, Kamis (27/6/2019).

Rapat tersebut guna membahas tarkit temuan dugaan pungutan liar (Pungli) yang dilakukan oleh oknum di sekolah dalam pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) di Kabupaten Bangkalan.

Kepala Cabang Dinas Pendidikan Jawa Timur (cabdin) wilayah Bangkalan melalui stafnya mengatakan, pihaknya akan mengadakan rapat dengan semua kepala sekolah SMA sederajat di Bangkalan untuk memastikan temuan tersebut.

“Kami belum bisa memberi tanggapan. Kami masih akan rapat dengan kepala sekolah besok untuk mengkonfirmasi dan memastikan terkait hal tersebut,” paparnya, Rabu (26/6/2019).

Perlu diketahui bahwa sebelumya Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PC PMII) Bangkalan telah mendapat pengaduan dari sejumlah masyarakat Bangkalan terkait adanya pungli di sejumlah sekolah.

Kemudian, melalui tim peduli pendidikannya PMII Bangkalan melakukan penelusuran ke sejumlah SMA sederajat di Kabupaten Bangkalan dan menemukan bukti kebenaran adanya pungli di sejumlah sekolah di beberapa Kecamatan di Bangkalan dengan motif seragam dan kebutuhan lainnya. (Iks/Lim)

Leave a Comment