Dua Kiai Muda Ini Akan Bersatu Menangkan Pilkada Bangkalan

Ra Hasani (kiri) dan Ra Nasih (kanan)

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Dua tokoh Kiai muda Bangkalan KH Hasani Zubair dan KH Nasih Aschal sepertinya sudah mulai melakukan penjajakan untuk maju bersama dalam Pilkada Bangkalan tahun 2018.

Sebagaimana dikutip dari jatim.tribunnews.com keduanya sering terlihat ngobrol bersama dalam berbagai kesempatan. Terakhir mereka kedapatan sedang ngobrol serius di salah satu sudut Ponpes Syaichona Cholil, Selasa (10/10/2017).

Ra Hasani sapaan akrab KH Hasani Zubair, tidak menampik jika ia sering bertukar pikiran dengan Ra Nasih, sappan akrab KH Nasih Aschal.

“Akhir-akhir ini sering mengobrol dengan beliau, tentang Bangkalan dan solusinya di masa mendatang,” ujarnya sebagaimana dikutip dari jatim.tribunnews.com.

Ra Hasani menilai, Ra Nasih punya komitmen kuat serta memiliki pemikiran pemikiran yang transformatif. Oleh karena itu menurutnya, ada kecocokan antara ia dengan Ra Nasih dalam memperbaiki Bangkalan kedepan.

“Kak Nasih punya komitmen kuat, dan lebih kuat untuk mengabdi kepada masyarakat Bangkalan,” imbuh Ketua GP Ansor Bangkalan itu.

Berdasar pada kecocokan tersebut lanjut Ra Hasani, keinginannya untuk bisa bersama Ra Nasih pada Pilkada Bangkalan mendatang semakin kuat.

“Selain itu juga karena situasi perkembangan politik. Kami belum menentukan siapa yang akan jadi nomor satu,” pungkasnya.

Sementara itu, Ra Nasih mengatakan sering berdiskusi dengan Ra Hasani untuk mencoba menemukan titik persoalan di Bangkalan. Juga mencari solusi yang tepat untuk Bangkalan kedepan.

“Kita punya pandangan yang sama. Komitmen awal menjadi langkah awal yang penting,” ujar Ketua DPD Partai Nasdem Bangkalan itu.

Ra Nasih menegaskan, masyarakat Bangkalan membutuhkan pilihan alternatif. Ia melihat perkembangan dan peta politik sejauh masih membuat masyarakat bingung.

“Karena masyarakat menilai Pilkada Bangkalan sarat dengan bayangan masa lalu yang menciptakan trauma,” imbuhnya.

Jika kedua tokoh Kiai muda ini bersatu maju bersama dalam Pilkada Bangkalan, maka tidak menutup kemungkinan pasangan ini akan menjadi kuda hitam. Tak diragukan lagi kekuatan massa keduanya patut di waspadai.

Selain menjabat Ketua GP Ansor Bangkalan, Ra Hasani juga menjabat Ketua Yayasan Ponpes Nurul Cholil. Begitupun Ra Nasih, selain menjabat Ketua DPD Partai Nasdem Bangkalan, ia juga Wakil Pengasuh Ponpes Syaichona Cholil. (Lim)

Leave a Comment