Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 5 Jul 2019 11:53 WIB ·

Dipanggil Legislatif, TKSK Akui Data KPM BPNT Bangkalan Tidak Valid


Dipanggil Legislatif, TKSK Akui Data KPM BPNT Bangkalan Tidak Valid Perbesar

Pemanggilan TKSK oleh Komisi D DPRD

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Data KPM BPNT di Bangkalan masih belum menemukan titik terang. Hal itu dibuktikan dengan adanya pemanggialan Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) oleh Komisi D DPRD Kabupaten Bangkalan, Jumat (05/07/2019).

Dalam Pemanggilan tersebut TKSK diminta oleh Komisi D untuk menjelaskan terkait KPM BPNT yang hingga saat ini masih buram.

Koordinator Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) Sulaiman, menjelaskan, terkait ketidakjelasan data KPM BPNT tersebut dikarenakan data yang digunakan adalah data lama. Sedangkan data yang terbaru masih belum turun dari kementerian sosial.

“Kami sudah melakukan verval data mandiri selama tiga bulan. Namun data tersebut belum turun dari kemensos. Sehingga yang digunakan adalah data lama yang mengakibatkan data KPM ini tidak valid,” paparnya.

Sulaiman melanjutkan, verval data yang dilakukan tersebut masih belum sepenuhnya selesai. “Masih ada sisa data yang belum kami verval dikarenakan keterbatasan waktu,” imbuhnya.

Ia berharap, semua elemen masyarakat dan pemerintah juga ikut andil dalam penyelesaian verval data tersebut. Terutama pihak yang memiliki kewenangan dalam hal itu.

“Kami berharap semuanya ikut membantu menyelesaikan masalah ini. Terutama yang memiliki kewenangan di bidang program ini,” tandasnya. (Iks/Lim)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Jelang Pilkada, PKB Buka Pendaftaran Calon Bupati Bangkalan 2024

24 April 2024 - 17:32 WIB

Peringati HPN 2024, PWI Sidoarjo Bagikan Sembako untuk Warga Terdampak Banjir

24 April 2024 - 17:24 WIB

Halalbihalal dengan Wartawan, PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Gaungkan Peduli Lingkungan

23 April 2024 - 19:52 WIB

Terjerat Kasus Korupsi, Mantan Bupati Malang RK Akhirnya Bebas Bersyarat

23 April 2024 - 16:37 WIB

Pelantikan ASN Sidoarjo Cacat Prosedur, Sekda : Saya Mohon Maaf

23 April 2024 - 16:15 WIB

Tabrak Mobil Tronton, Suami Istri Pengendara Honda Vario Meninggal Dunia

23 April 2024 - 15:42 WIB

Trending di HUKUM & KRIMINAL