Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 6 Jun 2018 13:05 WIB ·

Dilaporkan Karena Diduga Nyebar Berita Hoaks, Ini Tanggapan Mohammad Iksan


Unggahan akun Facebook Mohammad Iksan Perbesar

Unggahan akun Facebook Mohammad Iksan

Unggahan akun Facebook Mohammad Iksan

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Akun Facebook atas nama Mohammad Iksan dilaporkan oleh tim pemenangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bangkalan Farid Al Fauzi-Sudarmawan, Selasa (5/6/2018).

Ia dilaporkan oleh Ketua Tim Kampanye Bangkalan Berani Bangkit Maskur Holil karena akun tersebut diduga menyebarkan berita hoaks.

Sebagaimana diketahui akun Facebook atas nama Mohammad Iksan itu pada tanggal 3 Juni lalu mengunggah berita dalam bentuk PDF yang berisi daftar calon kepala daerah 2018 yang akan diumumkan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) karena diduga melakukan tindak pidana korupsi.

Dalam unggahan itu disebut bahwa calon Bupati Bangkalan Farid Al Fauzi masuk dalam daftar calon kepala daerah yang terlibat kasus korupsi.

Tahu bahwa dirinya telah dilaporkan, pemilik akun Mohammad Iksan memberikan komentar. Menurutnya laporan tersebut aneh karena ia tidak merasa menyebarkan berita hoaks.

“Aneh ya kenapa saya dilaporkan justru  saya mendoakan semoga berita itu hoax,” ujarnya, Rabu (6/6/2018).

Tapi meski begitu ia tetap menghormati prosedur hukum yang ada. Laporan itu kata Iksan masih akan dikaji apakah memenuhi unsur pidana atau tidak.

“Entah dari siapa itu laporan itu pasti masih  dikaji apakah memenuhi unsur atau tidak oleh pihak penyidik, prinsipnya saya menghormati proses hukum itu dan insya Allah pihak kepolisian akan bekerja sangat profesional,” pungkasnya. (Lim)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Jelang Pilkada, PKB Buka Pendaftaran Calon Bupati Bangkalan 2024

24 April 2024 - 17:32 WIB

Peringati HPN 2024, PWI Sidoarjo Bagikan Sembako untuk Warga Terdampak Banjir

24 April 2024 - 17:24 WIB

Halalbihalal dengan Wartawan, PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Gaungkan Peduli Lingkungan

23 April 2024 - 19:52 WIB

Terjerat Kasus Korupsi, Mantan Bupati Malang RK Akhirnya Bebas Bersyarat

23 April 2024 - 16:37 WIB

Pelantikan ASN Sidoarjo Cacat Prosedur, Sekda : Saya Mohon Maaf

23 April 2024 - 16:15 WIB

Tabrak Mobil Tronton, Suami Istri Pengendara Honda Vario Meninggal Dunia

23 April 2024 - 15:42 WIB

Trending di HUKUM & KRIMINAL